Daftar objek wisata lengkap di Bali

Berbagai informasi tentang daftar objek wisata lengkap yang tampil indah dan cantik atau berbagai tempat rekreasi menarik, hits, favorit dan populer di pulau Bali bisa anda temukan dengan mudah bahkan beberapa diantaranya ada yang terbaru.

Banyak tempat yang juga merupakan destinasi tour wajib untuk dikunjungi saat liburan wisatawan ke pulau Dewata, menjadi informasi penting bagi anda saat mengagendakan liburan bersama keluarga ataupun pasangan terkasih.

lanjut baca; tempat wisata terbaru di Bali >>>>

Info berbagai tempat rekreasi menarik nantinya bisa menjadi referensi anda sebelum menentukan destinasi wisata yang diagendakan saat mau liburan ke pulau Dewata Bali.

Mungkin juga anda telah mendapatkan rekomendasi dari sejumlah teman, kerabat ataupun rekan yang sudah pernah mengunjungi pulau Bali, namun sangat penting bagi anda mengetahui detailnya lewat media internet, seperti informasi objek wisata lengkap yang ada dalam halaman ini..

Objek wisata di Bali - Sanur

Anda yang sudah terbiasa liburan ke pulau Dewata, mungkin sudah tahu tentang sejumlah hal, termasuk keberadaan objek wisata di pulau Bali, tapi yang baru pertama kali dan berencana liburan ke Bali, tentu membutuhkan lebih banyak informasi dan mencari tahu tempat-tempat wisata paling menarik,

Termasuk tempat hits dan populer ataupun tempat rekreasi baik itu modern dan juga tradisional, yang biasa dikunjungi oleh para wisatawan, terutama tempat rekreasi alam yang ada di pulau tersebut, sehingga liburan dan tour di Bali anda bisa lebih maksimal.

Objek wisata di pulau Bali – tempat rekreasi menarik

Dikenal juga dengan pulau Dewata, karena Bali sebagai tempat berdirinya ribuan pura yang dipercaya sebagai tempat stana para Dewa yang bisa memberikan berkah, keselamatan dan kesejahteraan. Selain objek wisata alam indah yang dimilikinya, keberadaan budaya, seni dan tradisinya menjadi hal menarik juga untuk diketahui.

Begitu juga sejumlah tempat rekreasi bisa melengkapi liburan anda di pulau Dewata Bali, diantaranya kebun binatang, watersport, rafting, Odyssey Submarine Bali dan sejumlah cruise ke pulau Nusa Lembongan dan pulau Nusa Penida yang wajib dikunjungi, sehingga melengkapi aktivitas liburan anda.

Alam indah pulau Bali sangat beragam, sehingga menjadi alasan pariwisata di pulau ini berkembang baik, sehingga kami perlu menyusun paket tour di pulau Bali dan mengatur daftar tempat kunjungan ke sejumlah destinasi dan tempat rekreasi menarik agar perjalanan lebih efisien dan waktu wisata tidak habis di jalan.

Begitupun saat anda berencana sewa mobil di Bali, kami sarankan agar anda mengikuti rute tour yang telah kami susun, atau agar lebih mudah bisa juga sewa mobil berikut dengan supir.

baca juga: sewa mobil di Bali >>>>

Keindahan alam di pulau Bali berupa panorama alam laut dengan berbagai keunikan serta kelebihannya seperti untuk kegiatan seawalker, watersport, diving, selancar, snorkeling dan menyaksikan alam sunset dan sunrise yang indah dengan perpaduan alam laut dan batas cakrawala adalah destinasi wisata alam indah, menarik, hits dan populer saat mengagendakan tour selama liburan di pulau Bali.

Begitu juga alam indah pedesaan, persawahan, danau sampai pegunungan, bahkan bagi pecinta petualangan mendaki, trekking ke puncak tertinggi Gunung Agung dan Batur bisa menjadi tempat rekreasi yang wajib dikunjungi saat trip di pulau Bali, yang bisa menawarkan pilihan yang lebih menantang.

Sesuai dengan permintaan para wisatawan yang telah memakai jasa tour kami baik itu asing maupun domestik, sejumlah objek wisata di Bali yang menjadi pilihan destinasi favorit dan paling hits bagi mereka saat liburan dan berkunjung ke pulau Bali adalah tempat rekreasi pantai Kuta, Bedugul, Tanah Lot, pantai Tanjung Benoa, Uluwatu, Kintamani, Ubud, Jimbaran, pantai Pandawa dan Sanur.

Kunjungan dengan tujuan tempat-tempat wisata favorit tersebut dirangkai dengan objek searah lainnya yang tak kalah indahnya, sehingga perjalanan tour menjadi lebih efektif. Tempat-tempat indah dan menarik dalam list berikut, juga menjadi referensi bagi para fotografer yang suka hunting foto.

Daftar tempat wisata lengkap – destinasi tour hits dan populer di pulau Bali

Dalam website ini, kami akan mengulas satu persatu tempat rekreasi dan objek wisata di pulau Dewata untuk melengkapi daftar tempat pariwisata atau destinasi wisata indah selama liburan di pulau Dewata Bali.

Dan berikut beberapa diantaranya yang paling hits, populer dan terfavorit sebagai destinasi tour, sehingga bisa sebagai referensi anda dalam menyusun itinerary dan arah tujuan tour.

1. Objek wisata pantai Kuta

Pantai KutaKetenaran pulau Dewata Bali sebagai tujuan wisata dunia, tidak lepas dari keberadaan tempat rekreasi alam pantai Kuta, pantai di kabupaten Badung atau wilayah Bali Selatan ini adalah destinasi wisata paling menarik, hits dan populer di Bali, pasir putih, pantainya landai, ombaknya cukup besar, ideal untuk surfing.

Pantai Kurta terhampar luas menghadap ke arah Barat, sehingga bisa dengan sempurna menyaksikan alam indah sunset. Kuta sendiri menjadi salah satu pusat pariwisata di Bali Selatan. Ideal untuk keluarga, anak-anak dan kawula muda.

Selain untuk tempat berjemur oleh wisatawan asing, objek wisata pantai Kuta sangat cocok juga untuk berenang, main selancar atau hanya sekedar bersantai menyaksikan pemandangan alam laut. Pantai Kuta adalah destinasi wajib yang patut dikunjungi, apalagi baru pertama kali liburan di pulau Bali.

Agendakan wisata dan tour anda ke pantai ini, untuk melengkapi liburan anda, karena pantai Kuta ideal untuk semua kalangan. Tidak dikenakan tiket masuk ke tempat ini alias gratis, sehingga bisa melengkapi agenda liburan murah anda.

2. Objek wisata danau Beratan Bedugul

Objek wisata danau Beratan BedugulMerasa jenuh dengan suasana rekreasi alam pantai yang cenderung terik oleh sinar matahari. Maka berkunjung ke arah dataran tinggi seperti objek wisata Bedugul di Tabanan, akan memberikan suasana dan nuansa yang indah menjadikannya sebagai destinasi tour selain pantai yang populer di pulau Dewata Bali.

Di kawasan Bedugul terdapat danau Beratan dengan pura Ulun Danu, berpadu serasi menampilkan pemandangan alam danau, lembah dan pegunungan yang indah, berhawa sejuk dan instagramable.

Banyak wisatawan menjadikan Danau Ulun Danu Beratan di Tabanan ini sebagai tempat dan destinasi paling menarik yang wajib untuk dikunjungi saat liburan di Bali. Berdekatan dengan Bedugul muncul sejumlah objek wisata terbaru yang bisa dikemas dalam paket perjalanan tour anda.

Destinasi wisata Bali ini memang sangat hits, populer dan selalu ramai pengunjung, bahkan menjadi tujuan foto favorit bagai kalangan fotografer. Acara tour dan liburan anda di pulau Dewata Bali akan belum lengkap sebelum berkunjung ke Bedugul.

3. Objek wisata Pura Tanah Lot

Sunset di objek wisata Tanah Lot

Selain Kuta tempat menyuguhkan sunset lainnya adalah objek wisata Pura Tanah Lot di Tabanan, tempat ini menjadi destinasi wisata alam wajib saat tour di Bali. Kawasan ini terdapat dua buah pura menarik di kawasan Tanah Lot.

Yang satu terletak di atas bongkahan batu karang besar, pada saat air pasang pura ini dikelilingi oleh air laut dan satunya lagi terletak di atas tebing karang dihubungkan oleh batu karang melengkung seperti sebuah jembatan. Menikmati liburan bersama keluarga bahkan para lansia, maka Tanah Lot menjadi tujuan ideal.

Keindahannya akan terasa lebih lengkap jika anda datang pada saat sore hari sambil menyaksikan sunset yang instagramable. Banyak hal menarik bisa anda temukan saat tour ke destinasi wisata  ini. Sebuah pura yang unik di atas bongkahan batu karang.

Panorama alam laut lengkap dengan sunset adalah daya tarik utama yang mengagumkan sehingga membuatnya begitu populer, bahkan bagi para fotografer Tanah Lot menjadi tujuan wajib. Tempat indah dan cantik di Kabupaten Tabanan ini menjadi destinasi tour wajib untuk dikunjungi saat liburan ke pulau Dewata Bali.

4. Objek wisata Tanjung Benoa

Watersport di Bali - Tanjung Benoa

Tanjung Benoa juga menjadi salah satu pusat pariwisata di pulau Dewata Bali. Tempat rekreasi di Bali Selatan ini menyuguhkan pemandangan alam laut dengan pantai indah berpasir putih, airnya tenang dan nyaris tanpa ombak.

Itulah sebabnya tempat rekreasi alam pesisir seperti pantai Tanjung Benoa di wilayah Badung ini dijadikan sebagai pusat permainan untuk permainan bahari terlengkap bahkan dengan sejumlah atraksi terbaru, kawasan ini paling menarik dan diminati dibandingkan Serangan atau Labuhan Amuk.

Berbagai permainan watersport disediakan seperti seawalker, parasailing, snorkeling, diving, banana boat, jetski dan glass bootom boat + pulau penyu dengan harga cukup murah. Liburan bersama keluarga terutama anak-anak, maka Tanjung Benoa akan memberikan pengalaman baru bagi anda.

Tour di Bali, maka destinasi wisata untuk rekreasi watersport ini wajib dikunjungi. Destinasi ini memang sangat hits dan populer di pulau Bali, sehingga tidak mengherankan setiap harinya, selalu saja ramai pengunjung, apalagi jika agenda tour ke arah Bali Selatan.

Tanjung Benoa lokasinya searah dengan berbagai tempat rekreasi alam di kawasan pariwisata Bali Selatan, sehingga tergolong sangat strategis, maka dari itu destinasi tour pantai Tanjung Benoa menjadi pilihan wajib selama liburan di pulau Dewata Bali.

5. Objek wisata Uluwatu

Objek wisata Pura Uluwatu Bali

Objek wisata di Bali yang terletak pada bagian Selatan belahan pulau Dewata ini, berada di wilayah Kabupaten Badung. Uluwatu memang sanggup menghipnotis para pengunjungnya, keberadaan serta keunikan pura Luhur Uluwatu selain memancarkan aura spiritual yang kental, juga alam indah yang disuguhkan menjadi daya tarik tersendiri.

Pura Uluwatu bertengger di ujung tebing karang setinggi 97 meter di atas permukaan laut, pesona alam Bali Selatan ini memang sangat menarik dan paling populer di pulau Dewata Bali. Objek wisata Uluwatu, menawarkan berbagai hal menarik, yang akan memberikan pengalaman liburan baru yang spesial.

Dengan latar belakang samudera Hindia ditambah pemandangan sunset berpadu menyajikan pemandangan tempat rekreasi alam spektakuler dan instagramable sehingga menjadi destinasi paling hits dan populer di pulau Bali. Saat liburan di Bali dan mengagendakan tour ke Uluwatu anda juga berkesempatan menyaksikan seni tari tradisional Bali, yakni tari kecak.

Kawasan ini menjadi tempat kalangan fotografer mengabadikan pemandangan alam sunset yang indah, dan sebagai tempat foto prewedding yang populer. Kawasan Uluwatu Badung saat ini juga berkembang menjadi salah satu pusat pariwisata di Bali Selatan. Pesona indah tempat ini wajib dikunjungi, melengkapi aktivitas liburan anda.

6. Objek wisata Kintamani

Objek wisata Kintamani di Bangli - Bali

Berhawa sejuk, menampilkan pemandangan alam gunung danau Batur di kabupaten Bangli. Terlihat begitu indah saat anda berada di tepi kaldera desa Penelokan, kecamatan Kintamani. Jika anda mengagendakan perjalanan tour diharapkan agar tiba saat jam makan siang.

Karena pada siang hari cuaca akan cerah, sambil bersantap pada salah satu restaurant di desa Penelokan ini, anda disuguhi pemandangan alam yang indah. Kintamani juga menjadi salah satu pusat pariwisata di Bangli. Gunung Batur di Bangli ini sendiri merupakan salah satu gunung yang masih aktif dan menjadi tujuan rekreasi mendaki yang populer.

Kawasan ini menawarkan tempat rekreasi beragam untuk tujuan jalan-jalan tour yang wajib dikunjungi saat liburan di Bali. Waktu terbaik ke destinasi wisata ini adalah pada siang hari, saat udara cerah, sekaligus dirangkai dengan makan siang. Namun pada pagi hari juga tidak kalah menariknya, sambil menikmati panorama sunrise.

Harga tiket masuk ke Kintamani cukup murah dan terjangkau. Pesona alam yang ditawarkan membuat objek ini begitu populer, sehingga ketika anda liburan ke pulau Dewata Bali, baik itu keluarga atau anak-anak, maka Kintamani wajib untuk dikunjungi.

7. Objek wisata Ubud

Objek wisata monkey forest Ubud

Ubud sendiri adalah sebuah desa sekaligus Kecamatan di Kabupaten Gianyar, kawasan memiliki sejumlah sarana pariwisata lengkap baik itu hotel, restaurant dan sejumlah tempat rekreasi dan destinasi tour menarik lainnya, seperti museum, galeri seni, pasar seni dan istana Ubud.

Pemandangan indah sawah berundak atau terasering, objek wisata hutan monyet – monkey forest serta berbagai pergelaran seni juga menjadi daya tarik sendiri di Ubud.  Kawasan pariwisata ini memang penghasil berbagai kreasi seni. Ubud menjadi salah satu tujuan liburan keluarga populer di pulau Dewata Bali.

Jika sewa mobil untuk tour di Bali dan berkunjung ke Ubud anda bisa mendapatkan pengalaman berbagai hal. Ubud memiliki alam indah, dan menjadi destinasi wisata paling hits dan populer saat liburan di pulau Bali, berbagai tempat rekreasi alam cantik menjadi bidikan yang dicari oleh para fotografer.

Sejumlah tujuan tour di kawasan pariwisata Ubud diantaranya Puri Saren Agung, Pura Saraswati, Bukit Campuhan, Tegalalang, Goa Gajah dan juga rekreasi rafting sungai Ayung. Saat ini Ubud adalah pusat pariwisata populer di pulau Dewata Bali.

8. Objek wisata pantai Jimbaran

Pantai Jimbaran

Wilayah Bali Selatan memang terkenal memiliki pantai indah seperti juga halnya keberadaan pantai Jimbaran di Kuta Selatan, Badung, menawarkan pantai berpasir putih yang berada satu garis pantai dengan Tuban dan Kuta, sehingga juga menyuguhkan alam indah sunset, tapi Jimbaran lebih istimewa, tempat ini dijadikan sebagai destinasi tour untuk kuliner yakni seafood di Bali.

Nah jika anda ingin menikmati masakan dari ikan laut segar maka tempat rekreasi alam pesisir seperti pantai Jimbaran tempatnya. Menikmati santap malam bersama keluarga, rekan ataupun pasangan bulan madu, maka Jimbaran menjadi tujuan ideal.

Waktu terbaik berkunjung dan tour ke destinasi wisata ini tentunya saat sore hari, ketika sunset tiba menemani acara makan malam anda terkesan begitu romantis beratapkan langit, sehingga ideal untuk liburan bulan Madu anda. Memang Jimbaran diakui sebagai pusat dari hidangan ikan bakar di Bali.

Hobi wisata kuliner seafood maka pantai Jimbaran adalah pilihan tour anda di pulau Bali. Kawasan pariwisata Jimbaran memang sangat populer saat ini. Suka kuliner seafood makan Jimbaran wajib dikunjungi.

9. Objek wisata pantai Sanur

Pantai Matahari Terbit Sanur

Setelah puas menyaksikan sunset di beberapa tempat, kini saatnya mengalihkan perhatian anda untuk menyaksikan pesona alam sunrise atau matahari terbit yang instagramable di wilayah Sanur.

Tempat rekreasi alam pesisir yang paling populer di wilayah Sanur, Denpasar, adalah adalah pantai Sanur, berpasir putih, pantainya landai, airnya tenang, cocok untuk berenang, main kano, snorkeling dan yang terbaru ada rekreasi seawalker.

Pantainya menghadap ke Timur sehingga anda bisa menyaksikan sunrise dengan sempurna. Objek wisata pantai di pulau Bali ini memang menjadi pilihan paling menarik untuk rekreasi bagi warga kota Denpasar.

Tidak dikenakan tiket masuk (gratis) melengkapi liburan murah anda, bersama keluarga terutama anak-anak, maka pantai Sanur ini menjadi tempat ideal.

Di kawasan objek wisata pantai Sanur di Denpasar ini juga tersedia dermaga untuk fast boat ke Nusa Lembongan dan Gili Trawangan. Jadi jika anda mengagendakan tour di Bali dan ingin menyaksikan sunrise, maka destinasi rekreasi alam pantai ini wajib dikunjungi. Pemandangan indah sunrise ini menjadi tempat para fotografer mengabadikan keindahannya.

Lokasi pantai Sanur berdekatan dengan pusat-pusat pariwisata di pulau Bali dan juga dekat dengan bandara Ngurah Rai. Sanur sendiri menjadi pilihan tempat liburan dan pusat pariwisata yang populer di pulau Bali.

10. Objek wisata Pantai Pandawa

Pemnandangan menuju pantai Pandawa

Dari sekian tempat rekreasi alam menarik yang ada di pulau Dewata Bali, maka pantai objek wisata Pandawa di desa Ungasan, Kuta Selatan – Badung. Pantai Pandawa termasuk yang paling baru, namun dengan begitu cepat populer.

Banyak wisatawan asing, domestik dan juga warga lokal berkunjung ke sini untuk menyaksikan keindahan alam laut, tebing-tebing karang dengan pantai berpasir putihnya.

Tebing-tebing indah sepanjang jalan yang timbul karena bukit dikeruk dan dijadikan jalan untuk akses ke pantai Pandawa. Tempat rekreasi alam pantai ini ideal untuk semua kalangan, termasuk untuk tujuan liburan keluarga dan anak-anak.

Sangat unik dan indah dihiasi oleh patung-patung dari keluarga Pandawa, alamnya yang instagramable dan indah menjadi destinasi tour yang lagi hits sekarang ini.

Liburan dan tour di pulau Bali, terutama wilayah Bali Selatan, maka destinasi wisata alam pantai Pandawa di Badung ini wajib dikunjungi, apalagi lokasinya searah dan berdekatan dengan sejumlah objek wisata populer di Bali Selatan seperti GWK dan Uluwatu.

11. Objek wisata Tegalalang Gianyar

Objek wisata Tegalalang Bali

Pesona alam sawah berundak di Tegalalang ini dikenal juga dengan nama Ceking Rice Terrace, di sini anda bisa menyaksikan sawah indah terasering dengan undakan-undakan yang tidak simetris, sehingga membuatnya tampil beda dan mengagumkan.

Lokasi tempat ini di desa Ceking, kecamatan Tegalalang, Kabupaten Gianyar. Sarana penunjang objek wisata sangat memadai, seperti restoran, toilet, toko souvenir dan fasilitas parkir dengan harga tiket masuk murah dan terjangkau.

Tempat rekreasi alam sawah berundak Tegalalang di Gianyar ini sudah ditata dan dikelola dengan baik, di kawasan ini ada sejumlah spot foto selfie, tersedia juga jalur trekking ke tengah sawah, anda juga bisa foto bersama dengan petani yang sedang mencari pakan ternak.

Liburan bersama keluarga atau pasangan terkasih, tempat wisata di Gianyar Bali ini akan menjadi tujuan tour wajib untuk dikunjungi. Sawah berundak ini berdekatan dan searah perjalanan dengan Ubud, sehingga Tegalalang dan Ubud sering dikemas menjadi paket tour yang populer di pulau Dewata Bali.

Untuk pengalaman baru anda, maka anda bisa coba menelusuri jalan yang disediakan di tengah persawahan ada lintasan untuk rekreasi hiking atau treeking ringan.

12. Objek wisata Jatiluwih Tabanan

Objek wisata Jatiluwih di Tabanan

Tempat wisata sawah berundak berikutnya yang juga tidak kalah populer bisa anda temukan di desa Jatiluwih, Tabanan. Kawasan Jatiluwih juga menjadi salah satu desa wisata di pulau Dewata Bali, dengan pesona alam sawah berundak yang populer.

Hamparan sawah di desa Jatiluwih ini sangat luas, lebih luas dari Tegalalang, sehingga sangat menarik untuk destinasi tour saat liburan di pulau Dewata Bali. Menikmati suasana alam yang indah bersama rekan, pasangan terkasih bahkan bersama keluarga anda di Jatiluwih akan menjadi aktivitas menyenangkan.

Di kawasan sawah terasering Jatiluwih Tabanan, anda bisa menyaksikan gugusan indah alam perbukitan termasuk juga gunung Batukaru yang terlihat hijau menjulang tinggi, menambah keasrian dan pesona alam di kawasan.

Anak sungai yang masih jernih melintasi lembah yang ada di tempat ini, di tengah persawahan disediakan lintasan untuk rekreasi trekking bagi pengunjung agar lebih leluasa menikmati alam di sini. Disediakan jalur hiking atau trekking di tengah persawahan.

Sawah berundak ini menjadi tempat ideal bagi kalangan fotografer untuk mengabadikan tempat instagramable dan spektakuler. Jatiluwih adalah salah satu tujuan tour populer di Tabanan Bali yang wajib dikunjungi, disini anda menemukan suasana liburan baru yang lebih menarik.

13. Pura Lempuyang di Karangasem

Objek wisata Pura di Bali - Pura Penataran Agung Lempuyang

Saat ini Pura Penataran Agung Lempuyang, menjadi tempat wisata paling hits dan destinasi tour populer di Kabupaten Karangasem, wilayah bali Timur.

Pesona alam yang ditawarkan memang mengagumkan, dari pura Penataran Agung Lempuyang di Karangasem ini anda akan bisa menyaksikan kemegahan Gunung Agung, apalagi pesona Gunung Agung tersebut terlihat begitu indah, instagramable dan fotogenic dari pintu gerbang utama pura.

Dengan latar belakang alam gunung yang mengagumkan spot tersebut dikenal sebagai Gerbang Surga atau gate of the heaven, sehingga tidak mengherankan pengunjung rela antre untuk bisa sekedar foto selfie di gerbang tersebut. Pesona indah pura Lempuyang menjadi tempat ideal para fotografer untuk berkreasi.

Sesekali anda bisa menemukan warga Hindu dengan pakaian tradisional yang akan melakukan persembahyangan. Liburan di pulau Dewata dengan tujuan Bali Timur, maka pura Lempuyang Karangasem menjadi tujuan tour wajib untuk dikunjungi.

14. Objek wisata pantai Dreamland

Aktifitas di pantai Dreamland

Alam indah pantai di wilayah Bali Selatan ini memang membuat mereka yang berkunjung berdecak kagum. pantainya cantik berpasir putih, begitu juga ombaknya cukup tinggi dan memanjang, sehingga menjadi tujuan rekreasi surfing yang populer di pulau Dewata Bali.

Mengagendakan liburan bersama keluarga dan juga anak-anak, maka destinasi wisata Dreamland di Badung ini bisa menjadi tujuan tour menarik selanjutnya, lokasinya searah dengan Pura Uluwatu.

Di tempat rekreasi alam pesisir ini, tersedia juga payung pantai untuk berlindung dari teriknya matahari, tebing bukit di tepi pantai juga bisa menjadi tempat ideal untuk bersantai dan berteduh, ketika sinar matahari redup, maka anda bisa lebih leluasa bermain pasir pantai di tempat wisata ini.

Daya tarik berikutnya adalah pesona alam sunset yang terlihat indah dan instagramable, anda bisa ajak keluarga dan anak-anak untuk menikmati suasana alam indah di sini pada sore harinya.

15. Objek wisata Pura Besakih di Karangasem

Objek wisata searah ke Besakih

Pura Besakih adalah komplek pura terbesar di pulau Dewata Bali dan menjadi pusat upacara keagamaan bagi umat Hindu. Pura utama di kawasan ini adalah pura Penataran Agung Besakih, selain itu ada 18 buah bangunan pura pendamping di sekitar Penataran Agung yaitu sebuah pura Basukian dan 17 buah bangunan pura lainnya.

Selain sebagai tempat ibadah bagi umat Hindu, pura Besakih juga menjadi destinasi wisata menarik dan populer di kabupaten Karangasem atau wilayah Bali Timur.

Jika anda liburan ke Bali dan mengagendakan ke pura Besakih, maka anda wajib ditemani oleh seorang tour guide, atau bisa sewa guide lokal di kawasan pura Besakih Karangasem. Berkunjung ke objek wisata pura, maka wajib mengenakan pakaian tradisional khas Bali.

16. Objek wisata GWK – Garuda Wisnu Kencana

GWK tour

Tempat rekreasi alam dan budaya ini menjadi salah satu destinasi wisata selain pantai di Kabupaten Badung atau kawasan pariwisata Bali Selatan. GWK atau Garuda Wisnu Kencana ini juga menjadi tujuan tour yang hits dan populer saat liburan di pulau Dewata Bali.

Dan yang terbaru, setelah patung Dewa Wisnu yang menunggang burung garuda atau dikenal dengan Garuda Wisnu Kencana ini selesai dibangun, kunjungan wisatawan semakin meningkat. GWK mejadi tujuan wisata keluarga yang populer saat ini.

Objek wisata GWK di Badung ini berada di dataran tinggi di bukit Jimbaran, kawasan Bali Selatan, dengan ketinggian patung setinggi 121 meter, membuatnya menjadi patung tertinggi ketiga di dunia dan menjadi landmarknya pulau Bali.

Di kawasan GWK, setiap harinya dipentaskan berbagai suguhan seni tari tradisional khas Bali, dan juga parade budaya, pementasan tari Bali tersebut mulai pukul 10.00 wita dengan pementasan tari Barong, sampai pukul 18.30 wita ditutup dengan pementasan tari Kecak.

17. Objek wisata Air Terjun Sekumpul

Air Terjun Sekumpul

Pesona alam air terjun di kabupaten Buleleng ini, menjadikannya sebagai tempat rekreasi air terjun paling menarik dan populer di pulau Dewata Bali.  Sehingga tidak mengherankan mereka yang mengagendakan tour dan suka rekreasi alam petualangan maka objek wisata air terjun Sekumpul ini akan menjadi pilihan wajib.

Seperti namanya di kawasan ini ada sekumpulan air terjun cantik yang lokasinya berdekatan antara satu dengan lainnya. Liburan ke kawasan Bali Utara atau Buleleng, tempat rekreasi alam air terjun ini menjadi destinasi tour wajib untuk dikunjungi,

Untuk menikmati alam indah objek wisata air terjun Sekumpul Buleleng, maka anda harus siapkan stamina ekstra, untuk hiking atau trekking menuruni tangga menuju lembah sungai tempat air terjun tersebut berada. Lokasi air terjun ini sebenarnya di desa Lemukih, Kecamatan Sawan, Buleleng.

Warga desa Lemukih menyebut air terjun ini sebagai air terjun Gerombong, anda bisa juga mengunjungi tempat tersebut dari desa Lemukih. Karena akses masuk pertama ke tempat ini dari desa Sekumpul, maka lebih dikenalah dengan nama air terjun Sekumpul.

18. Objek wisata pantai Lovina dan Dolphin

Lovina Tour Bali - nonton dolphin

Kawasan pariwisata Bali Utara atau Kabupaten Buleleng, selain menawarkan banyak tempat rekreasi alam indah air terjun, tetapi juga menawarkan tempat rekreasi alam pantai.

Salah satunya yang paling menarik, hits dan populer adalah destinasi wisata pantai Lovina, yang menjadi daya tarik utama di pantai Lovina adalah rekreasi nonton atraksi lumba-lumba atau dolphin di lepas pantai Lovina.

Kemunculan dolphin atau lumba-lumba ini hanya pada pagi hari. Harga sewa perahu untuk menyaksikan dolphin cukup murah dan terjangkau. Rekreasi bersama keluarga dan anak-anak, maka aktivitas nonton dolphin ini menjadi pilihan menarik untuk menemukan pengalaman baru.

Jika kebetulan anda liburan ke pulau Bali dan merencanakan tour ke wilayah Buleleng atau ke Bali Utara, maka pantai Lovina dan rekreasi menonton lumba-lumba adalah menjadi tujuan tour utama dan wajib dikunjungi. Selain menyaksikan lumba-lumba, sambil berpetualang naik perahu dan menyaksikan dolphin dari dekat.

Berada di Lovina, anda juga disuguhi keindahan alam sunrise, dan daya tarik lainnya di objek wisata Bali Utara ini adalah rekreasi snorkeling. Lovina sendiri adalah pusat pariwisata di wilayah Bali Utara.

19. Objek wisata Monkey Forest di Ubud Bali

Berphoto dengan kera di monkey forest Ubud

Tempat wisata hutan monyet atau monkey forest menjadi salah satu tempat rekreasi alam yang diminati di pulau Dewata Bali, salah satu dari hutan monyet tersebut adalah monkey forest Ubud di Gianyar, tempat ini berada di pusat pariwisata Ubud dan menjadi tujuan tour wajib untuk dikunjungi saat anda liburan ke Bali.

Wisatawan yang suka dengan rekreasi alam hutan, suasana sejuk dan hijau, maka akan memilih Monkey Forest ini sebagai agenda tour selanjutnya. Tempat ini ideal untuk keluarga dan anak-anak. Monkey forest Ubud dihuni oleh ratusan monyet yang mudah berinteraksi dengan pengunjung.

Monyet-monyet penghuni hutan di monkey forest Ubud ini tergolong tidak begitu agresif, pengunjung bisa berinteraksi dan bahkan foto selfie dengan monyet penghuni hutan.

Di kawasan hutan sudah disediakan lintasan tempat pengunjung berjalan menuju ke tengah hutan, seperti jalan setapak ataupun jembatan kayu, terdapat juga sebuah pura di tengah hutan yang juga menjadi spot wisata yang cukup menarik.

20. Objek wisata air terjun Tegenungan di Gianyar

Air terjun Tegenungan atau Blangsinga di Gianyar

Air terjun Tegenungan ini terletak di Banjar Tegenungan, Desa kemenuh, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Tempat rekreasi alam air terjun menjadi satu-satunya air terjun paling populer yang lokasinya paling dekat dengan kawasan pariwisata Bali Selatan.

Tegenungan juga termasuk air terjun terdekat juga dengan kota Denpasar dan bandara Ngurah Rai, sehingga tidak mengherankan air terjun Tegenungan di Gianyar ini menjadi tujuan tour wajib untuk dikunjungi bagi mereka yang liburan ke pulau Dewata Bali.

Tinggi air terjun Tegenungan sekitar 15 meter, debit airnya cukup besar dan deras, berasal dari aliran sungai Petanu, alamnya indah dan cantik. Mereka yang suka wisata foto dan juga kalangan fotografer, tidak akan melewatkan tempat rekreasi alam ini sebagai agenda tour wajib.

Air terjun Tegenungan juga dikenal dengan sebutan air terjun Blangsinga, ini disebabkan akses masuk menuju objek wisata air terjun tersebut dari Banjar Blangsinga. Desa Saba, Blahbatuh Gianyar.

Jadi anda jangan bingung karena air terjun Tegenungan dan Blangsinga merujuk pada 1 tempat, cuma akses menuju tempat wisata air terjun ini berbeda, setiap saat tentu saja ada fasilitas baru melengkapi kawasan ini.

21. Objek wisata air Tejun Gitgit di Bali Utara

Air Terjun Gitgit di Buleleng Bali

Pesona indah alam air terjun memang lebih didominasi kawasan Bali Utara atau wilayah kabupaten Buleleng dan salah satu tempat menarik dan sudah lama populer adalah air terjun Gitgit. Jadi jika anda mengagendakan liburan dan tour ke wilayah Bali Utara.

Selain menikmati rekreasi nonton atraksi lumba-lumba di Lovina, maka objek wisata air terjun Gitgit ini wajib dikunjungi, bisa menjadi tujuan anda selanjutnya. Dengan tinggi sekitar 40 meter, airnya jernih dan cukup besar, membuatnya menjadi tujuan tour favorit.

Lokasi objek wisata air terjun Gitgit di Buleleng ini strategis, berada di jalur utama Denpasar – Singaraja, desa Gitgit, Kecamatan Sukasada, Buleleng. Untuk menuju air terjun ini anda harus melalui jalan setapak, diantara kebun kopi dan sawah, alam sekitar sejuk, indah dan menarik, sehingga perjalanan trekking anda tidak akan terasa.

Air terjun Gitgit, alamnya hijau, tenang dan cantik, menjadi tujuan liburan dan wisata yang damai, menawarkan suasana alam baru dan menyenangkan dan akan membuat betah para pengunjung.

22. Taman Bali Safari and Marine Park

Taman Bali Safari Marine Park

Tempat ini adalah taman rekreasi kebun binatang terbesar di pulau Dewata Bali ini menjadi tujuan tour menarik bagi semua kalangan, mulai dari anak-anak, orang dewasa bahkan parang orang tua lanjut usia. Karena saat anda menikmati koleksi binatang-binatang yang ada di objek wisata Taman Bali Safari and Marine Park, sudah disediakan mobil khusus.

Mobil tersebut berupa bus dengan pendingin yang nyaman dan aman, anda akan diajak memasuki habitat-habitat hewan disesuaikan dengan habitat aslinya. Lokasi Taman Bali Safari di Desa Serongga, Kabupaten Gianyar.

Waktu tour terbaik berkunjung tempat wisata kebun binatang ini adalah pada pagi hari, anda akan disuguhi tarian tradisional sebagai sambutan selamat datang, berikutnya menyaksikan atraksi hewan-hewan pintar bersama pawangnya.

Selanjutnya ada juga pertunjukan gajah di kampung gajah, sehingga anda bisa menyaksikan kepintaran gajah tersebut yang dikemas dalam pertunjukan teater.

Untuk atraksi tambahan dengan biaya ekstra juga disediakan seperti rekreasi naik gajah, Bali Agung performance dan ada juga ada wisata Night Safari berikut dengan sajian makan malam. Liburan bersama keluarga, anak-anak atau bahkan bersama pasangan bulan madu anda akan terasa lebih spesial dan romantis.

23. Objek wisata air terjun Tukad Cepung di Bangli

Pesona Air Terjun Tukad Cepung Bangli

Alam indah yang ditawarkan air terjun Tukad Cepung di wilayah Bangli ini membuatnya menjadi salah satu tempat wisata air terjun paling populer dan hits di Kabupaten Bangli. Suasana alam indah, menarik dan instagramable, membuat air terjun Tukad Cepung ini tidak pernah sepi pengunjung.

Tempat rekreasi alam air terjun yang ditawarkan memang terlihat cantik dan menarik, air terjun ini seolah berada dalam sebuah goa, batu yang berbentuk gapura alam yang unik dan indah. Bagi anda pecinta wisata foto ataupun kalangan fotografer, maka air terjun Tukad Cepung ini wajib dikunjungi.

Tinggi air terjun Tukad Cepung di Bangli ini sekitar 15 meter, aliran airnya jernih, air terjun seperti tirai tinggi seolah berada di dalam goa, diapit dengan tebing-tebing indah dan alami. Tempat wisata di Bangli ini tergolong masih baru jika dibandingkan dengan wisata alam air terjun lainnya, namun begitu cepat populer.

Jika anda mengagendakan liburan dan tour ke kawasan Bangli atau Bali Tengah, maka air terjun Tukad cepung ini wajib anda kunjungi.

24. Objek wisata Pura Taman Ayun

Pura Taman Ayun

Lokasi pura Taman Ayun berada di Mengwi wilayah Badung, berada strategis dari arah Bali Selatan searah perjalanan tour menuju Danau Beratan Bedugul. Objek wisata pura Taman Ayun menjadi salah satu peninggalan sejarah kerajaan Mengwi yang keberadaanya masih terjaga baik sampai sekarang ini.

Pura Taman Ayun juga ditata dengan begitu baik dengan taman-taman indah dan menarik, serta bangunan meru yang berjejer menjulang tinggi, terlihat begitu indah, menjadi bidikan para fotografer. Pura Taman Ayun ini sekarang menjadi tujuan tour wajib untuk dikunjungi

Pura Taman Ayun di Mengwi Badung ini juga merupakan sebuah pura Ibu dari kerajaan Mengwi dan menjadi salah satu objek wisata pura yang populer di pulau Dewata Bali. Bangunan pura terlihat indah dan cantik, pelinggih (bangunan) meru terlihat menjulang tinggi dan berjejer rapi.

Pura ini dikelilingi oleh kolam ikan, sehingga suasana alam di tempat wisata ini terasa begitu damai. Harga tiket masuk ke pura Taman Ayun cukup murah dan terjangkau.

25. Objek wisata Goa Gajah

Objek wisata Goa Gajah Ubud

Kawasan pariwisata Ubud di Gianyar memang menawarkan banyak hal tidak hanya rekreasi alam indah tetapi juga wisata budaya dan sejarah seperti keberadaan situs cagar budaya Goa Gajah. Peninggalan jejak sejarah Bali kuno menjadi ciri, kalau pada masa Bali Tempo dulu sudah terjadi akulturasi budaya Hindu dengan Budha.

Goa Gajah di kawasan pariwisata Ubud, Kabupaten Gianyar, diperkirakan menjadi tempat para bhiksu Budha melakukan meditasi.

Situs peninggalan situs sejarah kerajaan Bali Kuno ini, terlihat unik dan menarik, di kawasan ini selain ada pura ada terdapat areal petirtan dan berdiri 7 patung widyadara–widyadari yang memegang guci dengan air sucinya mengalir ke sebuah kolam.

Dan yang paling menarik dan menjadi ikon objek wisata Goa Gajah adalah, pada bagian permukaan mulut gua dihiasi ukiran karang boma. Saat ini menjadi tujuan liburan dan tour wajib untuk dikunjungi di kawasan pariwisata Ubud.

26. Tirta Empul di Tampaksiring

Pemandian di Objek wisata Tirta Empul Tampaksiring

Wilayah kabupaten Gianyar memang sangat lengkap, selain memiliki Ubud sebagai salah saru pusat pariwisata di pulau Dewata Bali, juga menawarkan sejumlah tempat wisata lainnya, seperti yang ditawarkan Pura Tirta Empul di Tampaksiring.

Objek wisata Pura Tirta Empul ini cukup menarik, di kawasan ini ada sebuah areal pemandian suci yang biasanya digunakan oleh warga Hindu Bali sebagai tempat meruwat (melukat).

Memiliki latar belakang sejarah yang unik, yakni legenda tentang raja Mayadenawa, seorang raja lalim memerintah kerajaan di Bali, namun akhirnya tewas ditangan Dewa Indra dan pasukan kahyangan.

Tirta Empul Tampaksiring di Gianyar ini lokasinya strategis, berada berdekatan dengan kawasan pariwisata Ubud dan searah perjalanan tour menuju Kintamani, sehingga tidak mengherankan tempat wisata di Gianyar ini selalu ramai, apalagi ketika liburan tiba.

27. Objek wisata Tirta Gangga

Objek wisata Tirta GanggaTempat wisata di Karangasem ini merupakan sebuah peninggalan kerajaan Karangasem pada masa pemerintahan raja Anak Agung Anglurah Ketut Karangasem Agung.

Taman air Tirta Gangga Karangasem berada di kawasan pariwisata Bali Timur berada searah dengan Pura Lempuyang yang juga menjadi destinasi tour populer di pulau Dewata Bali.

Taman air yang bersumber dari mata air alam tersebut dijaga dan ditata dengan baik, sehingga menyuguhkan taman yang indah, cantik dan menarik. Taman rekreasi Tirta Gangga selain sebagai tujuan tour populer juga menjadi salah satu pusat pariwisata yang menyediakan akomodasi atau hotel untuk menginap.

Objek wisata taman air Tirta Gangga di Karangasem ini adalah warisan Bali Tempo dulu pada jaman kerajaan Karangasem, dibangun dalam bentuk istana air dengan menggabungkan arsitektur khas Bali dan China.

Selain ada pemandian berupa dua buah kolam renang dari mata air alam untuk rekreasi berenang, terdapat juga kolam ikan. Keindahan yang ditawarkan menjadi tujuan para fotografer untuk sesi foto prewedding.

Di tengah-tengah taman air ini terdapat sebuah tugu air, serta sejumlah patung cantik di seputar kolam, sehingga menyuguhkan pemandangan yang instagramable, ideal untuk foto-foto selfie.

Liburan ke wilayah Bali Timur dan berencana mengagendakan tour, maka objek wisata Tirta Gangga adalah menjadi tujuan wajib untuk dikunjungi, siap memberikan pengalaman liburan baru bagi anda.

28. Virgin Beach Karangasem 

Virgin Beach di Karangasem Bali

Mengagendakan liburan ke kawasan pariwisata Bali Timur dan tour ke wilayah Karangasem Bali Timur maka Virgin Beach akan menjadi destinasi wisata wajib untuk dikunjungi.

Pesona indah yang ditawarkan pantai Virgin ini membuatnya menjadi tempat wisata populer di kabupaten Karangasem, bahkan juga di pulau Dewata Bali. Virgin Beach Karangasem merupakan pantai pasir putih yang indah dan menawan.

Awalnya pantai Virgin ini tidak begitu dikenal, apalagi lokasinya tersembunyi dan terisolasi di balik bukit desa Bugbug dan Perasi, tetapi setelah ada akses masuk ke tempat wisata ini, Virgin Beach selalu ramai pengunjung. Tempat ini juga ideal untuk mengisi liburan keluarga.

Jejeran perahu nelayan di pinggir pantai terlihat indah berpadu cantik dengan pemandangan laut biru, perahu-perahu tersebut menandakan mata pencaharian warga sekitar sebagai nelayan. Air pantai Virgin Beach jernih dan tenang, sehingga wisatawan yang berkunjung ke sini, selain untuk bersantai, berenang dan juga rekreasi snorkeling.

Virgin Beach di Karangasem ini dikenal juga dengan pantai Bias Putih oleh warga lokal, bahkan pernah populer dengan nama pantai Perasi karena awal akses masuk dari desa Perasi, tetapi setelah ada akses masuk langsung ke pantainya langsung, tempat wisata di Bali Timur ini lebih populer dengan nama Virgin Beach.

29. Taman Ujung Karangasem

Taman Soekasada Ujung Karangasem

Taman ini dikenal juga dengan Taman Soekasada, terletak di desa Ujung Karangasem, sehingga populer juga dengan Taman Ujung. Taman di kawasan pariwisata Bali Timur Karangasem ini memang menyuguhkan pemandangan alam yang indah.

Apalagi Taman Ujung tersebut merupakan bangunan sejarah, peninggalan kerajaan Karangasem, sehingga selain bisa bersantai menikmati pemandangan taman yang cantik juga menjadi wisata budaya dan sejarah yang cukup menarik.

Di objek Taman Sukasada Ujung ini setidaknya ada 3 buah kolam ikan yang cukup besar, juga terdapat sejumlah bangunan bersejarah dengan desain perpaduan tradisional Bali, China dan Eropa. Pemandangan kebun, kolam dan bangunan-bangunan bersejarah tersebut menjadi tempat rekreasi yang populer di Karangasem.

Sebuah puing bangunan dengan pilar-pilar yang masih tersisa di objek wisata ini terlihat ikonik dan menyajikan pemandangan yang instagramable dan fotogenik, lokasinya di tempat tinggi, sehingga dari sini pengunjung bisa menyaksikan pemandangan Taman Ujung dengan leluasa.

Sejarah awal pembangunan Taman Ujung pada awalnya hanya digunakan sebagai tempat pembuangan bagi orang-orang yang diketahui memiliki ilmu hitam dan bernama kolam Dirah, namun kemudian raja berubah pikiran menjadikannya sebagai tempat peristirahatan raja.

Mengagendakan liburan ke kawasan Bali Timur, maka objek wisata taman Ujung di Karangasem ini wajib dikunjungi dalam agenda tour anda.

30. Pemakaman desa Trunyan

Tengkorak manusia di Desa Trunyan

Ingin menikmati wisata unik di Bali maka anda bisa berkunjung ke desa adat tradisional Trunyan, yang mana di desa ini memiliki tradisi pemakaman jenazah yang tidak perlu dikubur, dan uniknya jasad yang meninggal tersebut tidak menimbulkan bau busuk.

Sudah disediakan tempat untuk menempatkan jenazah tersebut, maksimal 11 jenazah, kalau lebih maka jenazah yang terdahulu diangkat keluar. Desa Trunyan terletak di Kecamatan Kintamani, kabupaten Bangli.

Warga desa tradisional Trunyan sendiri merupakan salah satu bagian dari masyarakat Bali Aga (penduduk asli pulau Bali) yang memiliki banyak kebiasaan unik.

Jika anda rencana tour dan berkunjung ke pemakaman desa Trunyan, maka anda bisa sewa perahu dari dermaga desa Kedisan. Karena untuk berkunjung ke pemakaman tersebut anda harus menyeberangi danau Batur Kintamani, tidak ada akses jalan darat menuju objek wisata tersebut.

Cara aman dan nyaman adalah sewa perahu berilut guide (pemandu lokal) yang akan melayani anda dengan baik. Berada di pemakaman desa Trunyan ini anda akan mendapatkan pengalaman liburan baru yang unik dan berbeda.

31. Objek wisata Amed

Amed Tour di Bali

Kabupaten Karangasem di wilayah Bali Timur, menawarkan banyak objek wisata indah dan menarik, salah satunya pantai Amed, pesona indah yang ditawarkan pantai tersebut, menjadi tempat spesial untuk bersantai dengan alamnya yang tenang dan damai, selain itu pantai Amed menawarkan keindahan alam bawah laut yang spektakuler.

Air lautnya jernih, terumbu karang terjaga dengan baik, sehingga ikan-ikan karang dan ikan hias bisa hidup dengan leluasa, sehingga tidak mengherankan pantai Amed menjadi tempat rekreasi diving dan snorkeling terbaik di pulau Bali. Suka pesona alam bawah laut maka pantai Amed wajib anda kunjungi ketika liburan di pulau Dewata.

Amed saat ini berkembang menjadi salah satu tujuan tour populer di wilayah Karangasem atau kawasan Bali Timur, berbagai fasilitas penunjang pariwisata bisa anda temukan dengan mudah di kawasan Amed, seperti hotel atau penginapan, restoran, cafe, pusat layanan rekreasi diving, snorkeling dan layanan sewa mobil.

Saat liburan di Karangasem dan menginap di Amed, anda bisa menyaksikan alam indah matahari terbit atau sunrise, dan juga panorama sunset yang tenggelam di balik megahnya Gunung Agung. Liburan di pulau Bali, agendakan juga tour anda ke objek wisata Amed Karangasem.

32. Objek wisata pantai Melasti di Ungasan

Objek wisata pantai Melasti di Ungasan Bali

Pesona indah alam pantai di kawasan Bali Selatan, seolah tidak ada habisnya, setelah pantai Pandawa kini hadir pantai Melasti yang menjadi tujuan tour terbaru di kawasan ini, tempat wisata di kabupaten Badung ini dikelilingi oleh bukit, jalan menuju tempat ini juga dibuat dengan cara mengeruk bukit, sehingga menjadi spot yang cantik juga.

Pantai Melasti di desa Ungasan Badung memiliki pantai berpasir putih, walaupun pantai pasir putih ini tidak begitu luas, namun pesona pantai Melasti ini, membuatnya menjadi tempat liburan dan tujuan tour wajib untuk dikunjungi di pulau Dewata Bali. Rekreasi alam pesisir di Badung ini, menjadi tujuan tour dan wisata baru bagi wisatawan.

Seperti namanya, objek wisata pantai Melasti selain sebagai tempat rekreasi, juga sebagai tempat untuk melakukan prosesi upacara melasti, jalan khusus untuk tujuan upacara melasti tersebut juga dibuat khusus, terlihat indah berkelok di pinggir bukit.

Tempat rekreasi alam pantai ini sudah ditata dengan begitu baik, tempat indah di Bali Selatan ini juga ideal untuk foto frewedding, setiap sudutunya menyajikan alam indah yang instagramable. Liburan bersama keluarga dan anak-anak, anda bisa menikmatinya di sini.

33. Bukit Campuhan Ubud

Bukit Campuhan UbudPesona indah alam Ubud di kabupaten Gianyar ini selalu menarik untuk dinikmati oleh wisatawan yang liburan ke pulau Dewata Bali dan salah satu destinasi tour populer di kawasan pariwisata Ubud adalah Bukit Campuhan dengan nuansa alam hijau yang kental.

Sebuah bukit kecil yang ditumbuhi padang ilalang, suasana alamnya tenang, indah dan damai, lokasi Bukit Campuhan ini sekitar 5 menit berkendara ke sebelah Barat pusat kota Ubud,.

Jadi  Bukit Campuhan ini mudah dijangkau dan bisa menjadi paket tour menarik selama berada di kawasan Ubud. Tempat rekreasi alam bukit di Ubud ini memang menawarkan alam indah dalam balutan suasana damai dan tenang. Ideal juga untuk mengisi aktivitas liburan bersama keluarga.

Bukit Campuhan Ubud ini menjadi lokasi yang ideal untuk anda yang ingin bersantai atau bercengkerama dalam balutan alam indah dan asri. Ideal untuk wisata foto, terutama juga dikalangan fotografer yang ingin mengabadikan tempat-tempat rekreasi alam yang instagramable.

Di atas bukit ini sudah disediakan juga lintasan untuk hiking atau trekking, sehingga anda bisa menikmati alam Bukit Campuhan Ubud dengan lebih maksimal, berada di tempat wisata ini.

Anda bisa berjalan kaki mengikuti lintasan yang ada, atau bisa sewa sepeda kayuh. Tidak dikenakan tiket masuk ke tempat ini alias gratis, bisa menjadi tujuan liburan murah di Ubud.

34. Bali Zoo Park

Kebun binatang Bali Zoo Park

Untuk melengkapi aktivitas liburan anda di pulau Dewata Bali, maka kebun binatang Bali Zoo Park bisa menjadi tujuan tour anda berikutnya, sangat ideal untuk mengisi liburan keluarga terutama anak-anak.

Berada di sini berbagai binatang bisa anda temukan singa Afrika, beruang, harimau Sumatra, unta, rusa, orang utan dan kanguru yang didatangkan dari benoa Australia.

Terdapat juga koleksi reptil salah satunya Komodo yang merupakan binatang langka dan dilindungi dari Flores, ada juga ular phyton, ular hijau dan iguana. Objek wisata ini siap memberikan pengalaman baru bagi anak-anak anda.

Berbagai aktivitas liburan yang bisa anda nikmati di sini, seperti rekreasi naik gajah, makan malam dengan latar penghuni kebun binatang. Objek wisata kebun binatang Bali Zoo Park, buka pada tahun 2002.

Terletak di atas lahan 14 hektar, terdapat juga berbagai jenis pohon dan tanaman obat. Bali Zoo Park berada di desa Singapadu, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar.

Lokasinya strategis berdekatan dengan pementasan tari Barong Batubulan dan searah perjalanan tour menuju kawasan pariwisata Ubud.

35. Desa Tenganan Karangasem

Desa Tenganan di Karangasem Bali

Selain tempat rekreasi alam yang indah dan cantik, objek wisata di Bali juga dilengkapi dengan berbagai tempat unik dan menarik yang masih mempertahankan tradisi Bali kuno sampai saat ini, seperti ketika anda berkunjung ke desa Tenganan yang berada di Kabupaten Karangasem.

Di desa tradisional ini anda bisa menemukan perumahan penduduk yang bentuknya masih tradisional seolah tidak tersentuh oleh modernisasi. Memang desa Tenganan di kawasan pariwisata Bali Timur ini, menjadi salah satu desa Bali Aga (penduduk asli Bali) yang masih bertahan sampai sekarang mempertahankan berbagai budaya dan tradisi warisan leluhur.

Desa Tenganan di Karangasem ini, memiliki tradisi unik yang dikenal dengan perang pandan (Mageret Pandan), yang mana akan digelar pertarungan satu lawan satu dengan senjata segepok pandan berduri, ini adalah upacara persembahan yang tujuannya untuk menghormati Dewa Indra sebagai dewa Perang, Perang Pandan tersebut digelar sekitar bulan Mei dan Juni setiap tahunnya.

Di desa Tenganan, juga memiliki hasil kerajinan tenun kain Pegeringsingan, teknik tenun dobel ikat yang sudah langka. Jika anda liburan dengan tujuan kawasan pariwisata Bali Timur, cobalah agendakan tour anda ke desa Tenganan, anda akan mendapatkan pengalaman wisata baru.

36. Rafting di sungai Ayung Ubud

Rafting di Ubud Bali

Sungai Ayung menjadi tempat rekreasi rafting paling populer di pulau Dewata Bali, lokasinya berada di wilayah Ubud Gianyar, terjangkau dari pusat-pusat pariwisata seperti Kuta, Sanur, Nusa Dua dan Canggu. Sehingga tidak mengherankan rekreasi rafting di Ubud ini selalu ramai.

Untuk menikmati rekreasi alam petualangan ini anda harus menuruni anak tangga untuk menuju start point di lembah sungai. Tingkat kesulitan rafting di Ayung Ubud ini pada level I-III, sehingga cocok juga untuk anak-anak yang sudah kuat berpegangan, ini akan mengisi aktivitas wisata seru anda selama liburan di Bali.

Rafting mengarungi jeram dan tantangan di sungai Ayung memang sangat menarik, berbagai pengalaman wisata baru bisa anda temukan saat rafting, seperti menikmati keindahan air terjun, relief ramayana yang terpatri di dinding tebing sungai, lembah-lembah hijau yang cantik dan tentunya tantangan seru, saat mengarungi jeram.

Panjang lintasan sekitar 12 km, butuh waktu tempuh sekitar 2 – 2.5 jam perjalanan. Sepanjang perjalanan anda akan ditemani pemandu wisata atau guide yang sudah berpengalaman.

37. Desa Penglipuran di Bangli

Angkul-angkul rumah di desa Penglipuran

Desa tradisional Penglipuran ini terletak di wilayah Kabupaten Bangli, menjadi salah satu objek wisata dan tujuan tour yang populer di pulau Dewata Bali.

Desa Penglipuran di Bangli ini menawarkan berbagai hal unik yang tidak bisa anda temukan di desa-desa lainnya, ruma-rumah tradisional di desa Penglipuran didesain sama, mulai dari pintu masuk, luas pekarangan sampai ketinggian rumah.

Suasana perkampungan ini tertata rapi dan indah, membuat setiap pengunjung merasa betah. Berada di sini anda bisa mendapatkan pengalaman liburan baru, baik itu bersama keluarga, anak-anak dan sahabat.

Tidak ada akses kendaraan masuk menuju ke tengah perkampungan penduduk. Untuk parkir kendaraan baik itu sepeda motor, mobil bahkan bus sudah disiapkan, sehingga wisatawan yang tour dan berkunjung ke objek wisata desa Penglipuran ini, cukup berjalan kaki saja berkeliling desa.

Desa Penglipuran, berkembang menjadi desa wisata, yang memungkinkan anda menginap, berbaur di rumah penduduk, merasakan budaya setempat dengan kearifan lokalnya. Desa Penglipuran searah dan berdekatan dengan tempat rekreasi alam lainnya, seperti Kintamani dan air terjun Tukad Cepung.

Tempat wisata wajib dikunjungi di pulau Bali

Pilih dan tentukan objek wisata dan tempat rekreasi di pulau pulau Dewata Bali untuk mengisi acara tour anda saat liburan bersama keluarga, kerabat, rekan, sahabat ataupun pasangan bulan madu anda, apakah itu tempat wisata alam pantai, pegunungan ataupun alam sawah berundak.

Jadikan tour anda saat liburan lebih berharga dan bisa memberikan pengalaman mengesankan sebagai tujuan jalan-jalan bersama keluarga. Anda bisa memakai jasa sewa mobil ataupun ikut paket tour lengkap yang kami sediakan dengan harga lebih murah. Untuk sewa mobil disediakan sewa mobil dengan supir dan juga lepas kunci.

lanjut baca; harga sewa mobil di Bali >>>>

Kami akan terus meng-update berbagai tempat-tempat wisata menarik untuk rekreasi. Selain tempat-tempat hits dan populer tersebut di atas, berikut objek wisata favorit lainnya dan sejumlah aktivitas rekreasi yang bisa dinikmati wisatawan saat liburan di pulau Dewata Bali;

Objek wisata Alas Kedaton
Alas Kedaton
Objek wisata Gunung Kawi Bali
Gunung Kawi
Salah satu bangunan di Puri Ubud
Puri Ubud
tampilan museum Antonio Blanco Ubud
Museum Antonio Blanco
Tari Barong di Batubulan
Tari Barong Batubulan
Gua kelelawar di pura Goa Lawah
Goa Lawah
Objek wisata Tulamben Bali
Pantai Tulamben
Rumah Pohon Karangasem
Rumah Pohon
Pantai Padang padang Bali
Pantai Padang-padang
Objek wisata pantai Suluban
Pantai Suluban
Pemandangan hutan Mangrove Bali
Hutan mangrove
Objek wisata pantai Sawangan
Pantai Sawangan
Taman Kupu-kupu Tabanan
Taman Kupu-kupu

.Daftar objek wisata lengkap di Bali

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

2 komentar untuk “Daftar objek wisata lengkap di Bali”

  1. Bali memang indah ya, sempat baru hanya sekali ke Bali bersama keluarga. Tinggal beberapa hari di Kuta, pengen kembali lagi next time.

    1. Tidak hanya sekedar objek wisata saja, termasuk juga keindahan seni dan budaya, adat serta tradisinya cukup menarik. Ya.. sepertinya Neysa wajib ke Bali pada liburan berikutnya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top