Jika anda pecinta alam pantai, maka saat liburan di pulau Bali jangan pernah lewatkan pantai Padang-padang, tempat rekreasi alam pesisir ini tidak kalah dengan keindahan objek wisata pantai Kuta, malah menyuguhkan sebuah pemandangan unik dan suasana alam berbeda.
Pantai Padang-padang berada berdekatan dengan pura Uluwatu di wilayah kabupaten Badung, kawasan Bali Selatan, pantai di kabupaten Badung ini menyuguhkan hamparan pasir putih lembut dengan air lautnya yang jernih dengan gradasi biru kehijauan, alam sekitarnya juga instagramable.
Jika anda liburan ke pulau Dewata Bali dan suka menikmati pesona alam pantai pasir putih, maka agendakan juga tour anda ke pantai Padang-padang ini, bisa dengan sewa mobil ataupun ikut paket tour yang sudah disiapkan lengkap oleh agen perjalanan anda.
Kunjungan wisatawan ke objek wisata pantai Padang-padang pada awalnya lebih didominasi wisatawan asing yang ingin rekreasi selancar, namun semenjak pantai di Bali Selatan ini dijadikan sebagai tempat syuting aktris Julia Roberts dalam film Eat Pray and Love di tahun 2010, berita tentang pesona objek wisata pantai Padang-padang ini semakin populer.
baca juga; pantai indah dan populer di pulau Bali >>>>
Itulah sebabnya sekarang tempat wisata pantai Padang-padang tidak pernah sepi, bahkan banyak wisatawan domestik menyempatkan waktu untuk berkunjung ke pantai pasir putih ini, untuk menikmati pesona alam pantai Padang-padang dari dekat, sehingga tempat rekreasi alam pesisir di kawasan Uluwatu ini bisa menambah tujuan tour anda di kawasan Bali Selatan.
Pantai Padang-padang objek wisata di Bali
Pantai Padang-padang melengkapi daftar objek wisata di Bali, tempat rekreasi alam pesisir ini tidak hanya dikunjungi oleh para peselancar, tetapi juga wisatawan yang berjemur menikmati teriknya matahari, termasuk juga wisatawan domestik yang ingin menyaksikan keindahan pantai.
Saat ini pantai Padang-padang bisa menjadi destinasi tour alternatif di wilayah Bali Selatan, ketika anda ingin menemukan tempat damai, tenang, indah, romantis dan instagramable, suasana alam yang seperti ini bisa melengkapi tujuan liburan bulan madu anda di pulau Dewata Bali.
baca juga: tempat wisata instagramable di pulau Bali >>>>
Berkunjung pada siang hari ke pantai Padang-padang, akan memungkinkan anda bisa menikmati keindahan pantai ini agar lebih leluasa, karena lebih sepi pengunjung, karena tempatnya yang panas, namun sudah ada payung-payung pantai yang disediakan pada pinggir pantai dan bisa anda sewa, atau anda bisa berteduh di balik batu karang, atau tebing bukit yang berbatasan langsung dengan bibir pantai.
Objek wisata pantai Padang-padang, selain menawarkan pasir putih, air lautnya jernih dan ombaknya cocok untuk semua kalangan peselancar, keindahan tebing karang dan bongkahan batu-batu besar yang berada pada pantai ini, menambah keindahannya.
Pantas saja pantai Padang-padang ini sebagai syuting pembuatan film, bahkan juga pembuatan video klip group band asal Denmark Michael Learns to Rock, mereka saja mengagumi keindahan tersebut, apalagi anda yang kebetulan liburan di pulau Dewata Bali, tentunya akan penasaran dan ingin mencoba untuk berkunjung ke sini.
Berbagai aktifitas yang bisa anda lakukan ketika rekreasi ke objek wisata pantai pasir putih Padang-padang ini seperti berjemur, rekreasi surfing, berenang, bersantai menikmati keindahan alam, dan berjalan-jalan sekitar pantai.
Hampir pada setiap sudutnya menyuguhkan keindahan sehingga sangat ideal untuk berphoto ria, dan menjadi salah satu aktifitas yang paling digemari oleh para pengunjung yang tour ke tempat ini. Bongkahan batu karang di tengah pantai menyuguhkan pemandangan cantik dan fotogenic.
baca juga: paket tour ke Bali Selatan >>>>
Di kawasan objek wisata pantai Padang-padang, tersedia warung makanan dan minuman, penjual souvenier, penyedia jasa sewa payung pantai dan jasa pijat yang disediakan oleh para ibu dari warga setempat. Jika anda tidak suka dengan terik matahari, karena minimnya tempat berteduh, kecuali sewa payung pantai, maka waktu terbaik untuk berkunjung adalah pada pagi ataupun sore hari.
Berkunjung ke pantai pasir putih Padang-padang sangat ideal untuk pasangan muda-mudi, keluarga, anak-anak bahkan untuk pasangan bulan madu, alam indah dalam balutan ketenangan, akan membuat suasana liburan anda lebih romantis. Namun demikian tempat rekreasi alam pesisir di wilayah Badung ini, akan lebih ramai ketika liburan hari raya ataupun saat akhir pekan.
baca juga; paket liburan murah di Bali >>>>
Mengatur perjalanan tour di Bali dan berencana berkunjung ke pantai Padang-padang, maka sejumlah daftar tempat wisata di Bali yang terletak di kawasan Bali Selatan, wilayah Badung, bisa anda kunjungi serta seperti pantai pasir putih Pandawa, Dreamland, Blue point, Garuda Wisnu Kencana dan Uluwatu. Pada pengunjung perjalanan tour bisa mampir ke Jimbaran untuk menikmati acara bersantap dengan sajian seafood.
Lokasi objek wisata Padang-padang di Badung
Pantai-pantai indah pasir putih di pulau Dewata ini memang lebih di dominasi kawasan pasriwisata Bali Selatan, begitu juga dengan objek wisata Padang-padang berlokasi di desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung.
Akses menuju ke lokasi cukup mudah, kalau dari arah Kuta ataupun bandara Ngurah Rai, ambil jalan menuju arah ke Uluwatu, lokasinya sendiri berdekatan dengan pura Uluwatu.
Setelah GWK dan melewati pintu masuk Pecatu Graha, masih di jalan raya Uluwatu, pada kanan jalan anda bertemu jalan Labuhan Sait, maka beloklah menuju jalan tersebut yang akan membawa anda menuju pantai Padang-padang, lokasi pantai di Bali ini searah dengan perjalanan wisata ke objek wisata pura Uluwatu, sehingga anda bisa menjadi paket tour menarik, dikemas dengan destinasi wisata Bali Selatan lainnya.
baca juga: daftar objek wisata di Bali Selatan >>>>
Parkir cukup luas, untuk menuju ke bibir pantainya anda harus menuruni puluhan tangga yang berada diantara tebing batu sempit yang hanya seukuran orang dewasa, tebing batu ini terasa unik, tidak akan menyangka setelah berada di ujung lorong anda akan disambut pemandangan indah pantai pasir putih Padang-padang.
Jika anda tidak ingin bingung mengunjungi tempat wisata Bali, lebih disarankan sewa mobil di Bali lengkap dengan supir, sehingga anda bisa lebih santai menikmati perjalanan dan tidak perlu memikirkan tempat parkir yang kadang-kadang penuh, apalagi saat musim liburan tiba.
Leave a Reply