Pesona indah alam di pulau Dewata Bali, menawarkan banyak hal menarik, mulai dari alam pantai, sawah berundak, air terjun dan juga alam pegunungan. Keindahan alam air terjun menjadi salah satu tujuan wisata dan agenda tour menarik di Bali, diantaranya adalah air Terjun Pelangi atau Rainbow waterfall.
Tempat wisata alam air terjun Pelangi ini memang belum begitu populer dan belum dikenal banyak orang, karena memang tempat ini masih dalam penataan dan baru dibuka. Jika anda suka hunting foto dan menemukan destinasi wisata baru dengan pesona alam indah dan menarik maka air Terjun Pelangi ini bisa menjadi tujuan rekreasi anda berikutnya.
Air terjun Pelangi atau Rainbow waterfall terletak di Banjar Sembung, Desa Bebalang, Kecamatan Bangli, Kabupaten Bangli. Objek wisata air terjun Pelangi ini berada di satu wilayah desa dengan Pura Torta Pancoran Sudamala yang merupakan lokasi atau tempat melukat (meruwat) bagi warga Hindu Bali.
baca juga; Pura Tirta Pancoran Sudamala >>>
Lokasinya berada di sebelah Selatan pura Tirta Sudamala. Akses menuju lokasi air terjun juga cukup mudah, dari tempat parkir mobil ataupun sepeda motor, hanya butuh menuruni sekitar 30 meter anak tangga, dan anda sudah sampai di lokasi.
Kabupaten Bangli sendiri adalah wilayah kabupaten satu-satunya yang tidak berbatasan dengan pesisir sehingga Bangli tidak memiliki objek wisata pantai, namun demikian Kabupaten Bangli, menawarkan banyak tempat wisata unggulan yang menjadi tujuan tour wajib wisatawan. Bangli terletak di dataran tinggi sehingga alamnya terasa sejuk dan lebih hijau dibandingkan dataran rendah atau wilayah pantai.
Tempat-tempat wisata populer di wilayah Bangli diantaranya objek wisata Kintamani, desa Penglipuran, desa Trunyan, Pura Kehen, Gunung Batur dan sejumlah objek wisata air terjun diantaranya air terjun Tukad Cepung, Tibumana, Dusun Kuning, Krisik, Pengibul, Jelekungkang, Pelisan Langgahan dan yang terbaru di tahun 2019 adalah air Terjun Pelangi atau Rainbow waterfall di Bebalang.
lanjut baca; daftar tempat wisata populer di Bangli >>>>
Dari sekian banyak tujuan tour di wilayah kabupaten Bangli, maka air terjun Pelangi akan memberikan tawaran baru bagi anda, suasana alam yang indah dan cantik, sangat menarik untuk dinikmati. Apalagi akses ke lokasi air terjun ini cukup mudah, tidak perlu bersusah payah hanya butuh beberapa menit menuruni tangga.
Sampai di lokasi air terjun maka anda sudah disambut pemandangan indah air terjun, suasana alam sekitarnya indah dan cantik, air terjun mengalir deras dan jernih menerpa dinding tebing, sehingga anda bisa menikmati guyuran air terjun seperti pijatan alami. Suasana alam damai dan tenang yang ditawarkan air terjun Pelangi, membuat tempat ini sangat ideal untuk refresh.
Walaupun tinggi air terjun Pelangi ini hanya sekitar 12 meter, namun suasana alam sekitarnya yang indah membuat anda betah berlama-lama, apalagi ketika anda berkunjung bisa bermain air sepuasnya, seperti mandi di bawah guyuran air terjun yang jernih, kolam penampungan di bawah air terjun, bisa sebagai tempat berendam dan bercengkrama bersama keluarga ataupun rekan.
baca juga; harga tiket masuk tempat wisata di pulau Bali >>>>
Objek wisata alam air terjun Pelangi atau Rainbow waterfall saat ini baru buka pada pertengahan Nopember 2019, beberapa spot masih dalam penataan, namun demikian tempat ini bisa menjadi salah satu destinasi wisata baru yang menjadi tempat rekreasi bagi wisatawan yang sedang liburan ke pulau Dewata Bali.
Jika anda ingin mengagendakan tour ke tempat rekreasi ini, sejumlah tempat wisata terdekat dan searah di kawasan kota Bangli bisa anda kunjungi juga, diantaranya objek wisata Pura Kehen, desa tradisional Penglipuran dan lanjut menuju objek wisata Kintamani untuk menyaksikan alam indah gunung dan danau Batur.
Leave a Reply