Sewa mobil di Bali yang kami sediakan meliputi city car, mobil keluarga termasuk juga kendaraan mewah sekelas Toyota Alphard. Jenis kendaraan mewah seperti Toyota Alphard memang cukup diminati oleh wisatawan dibandingkan MPV premium lainnya, ruangan yang luas, dengan berbagai kenyamanan dan keamanan maksimal, membuatnya menjadi kendaraan sewa kelas premium ini cukup diminati.
baca juga; sewa mobil mewah di Bali >>>>
Di tahun 2016 Toyota Motor Corp meluncurkan lagi redesign teranyar dari mobil MPV (Multi Purpose Vehicle) mewah ini, sehingga All New Toyota Alphard terbaru di tahun 2016 kita bisa jumpai di jalan-jalan ibu kota.
Pangsa pasar mobil mewah di tanah air cukup positif, terutama untuk Toyota Alphard, untuk itu PT. Toyota Astra Motor (TAM) pada tanggal 27 Maret 2015 secara resmi meluncurkan MPV premium ini, dalam menyediakan kebutuhan konsumen yang ada di tanah air, mendatangkan langsung All New Alphard dan All New Vellfire ke Indonesia.
Kendaraan mewah ini didatangkan secara utuh hasil produksi langsung dari Jepang atau dikenal dengan istilah “Completely Built Up”. Nah jika anda ingin memanjakan diri dengan kenyamanan, kemewahan dan keamanan sepanjang perjalanan maka fitur yang disediakan pada Toyota Alphard terbaru ini bisa menjadi pilihan cerdas dan ideal.
Fitur All New Aphard
Mobil mewah ini mengenalkan desain baru, setelah lama tidak mendapatkan sentuhan, maka desain yang berbeda ditawarkan pada All New Aphard akan memberikan nuansa baru untuk konsumennya. Pasarnya yang menyasar kalanganan kaum ekskutif ini, sangat optimis bisa diterima oleh para konsumenya.
Berbagai kemewahan dan kenyamanan yang anda nikmati, sangat sesuai dengan nama dari mobil ini yang diambil dari bahasa Yunani yaitu “Alpa” artinya sebuah bintang bersinar terang berada dalam galaksi, seperti halnya Alphard diharapkan selalu bersinar terang di pasar-pasar kelas mobil premium dunia, apalagi dengan redesain terbarunya akan selalu memantapkan pilihan konsumen.
baca juga; tips terbaru merawat mobil agar tetap awet >>>>
Dibandingkan seri Toyota Alphard sebelumnya pada tahun 2012, hanya diluncurkan di kelas mesin berkapasitas 2.4 liter, sedangkan pada seri ke tiga di tahun 2016, kendaraan mewah ini tersedia dalam 2 pilihan berbeda yaitu; mesin dengan kapasitas 2.5 Liter (2.500 cc), seri mesin 2AR-FE, In-Line 4 silinder, Dual VVT-i, 16-valve, DOHC, yang satunya lagi mesin berkapasitas 3.5 Liter (3.500 cc) bermesin 2GR-FE, V Type 6 silinder, DOHC, Dual VVT-i, 24-valve. dan tentunya dengan berbagai fitur kenyamanan dan keamanan yang dijejalkan pada verian terbaru tahun 2016 ini.
Dimensi All New Aphard 4.915 x 1.850 x 1.895 mm, bodinya yang bongsor, terkesan semakin gagah, stylish dan dinamis dengan desain eksterior terbarunya. Sistem transmisi pada All New Alphard 2.5 menggunakan transmisi CVT dan Alphard 3.5 transmisi A/T. Dimensi yang lebih luas menonjolkan kesan deluxe dengan penuh kemewahan. Tampilan grill depan cukup mendominasi , dengan jaring-jaring tebal terlihat mencolok, tampilannya gagah dan berani, terkesan elegan.
baca juga; sejarah mobil VW Safari >>>>
Seperti generasi sebelumnya All New Toyota Alphard menyediakan tempat duduk sampai 7 kursi. Dalam desain terbarunya mobil MPV kelas premium ini dibekali peredam suara, sehingga bisa meredam getaran kendaraan, sehingga kesunyian dalam kabin lebih terasa dan suasananya tetap nyaman, desain mobil ini bisa mengurangi suara angin saat melaju di jalanan.
Harga All New Alphard
Kendaraan kelas premium ini menjadi mobil favorit di kelas masyarakat menengah ke atas. Jika anda membutuhkan informasi harga mobil seri All New Alphard 2016, sebagai berikut;
Alphard 2.5 X Rp. 844.900.000
Alphard 2.5 G Rp. 994.900.000
Alphard 3.5 Q Rp. 1.646.700.000
Kami Bali Tours Club selain menyediakan informasi tentang tour murah di Bali, kami juga menyediakan sewa mobil termasuk juga sewa mobil mewah sekelas Toyota Alphard, sewa bus pariwisata juga tersedia, selain itu juga melayani berbagai jenis jenis rekreasi petualangan, seperti wisata kapal selam Odyssey Submarine Bali, rekreasi rafting di sungai Ayung Ubud dan Telaga Waja, cruise, watersport dan wisata naik unta. Tersedia juga tiket fast boat atau speed boat dengan tujuan pulau Nusa Penida, Nusa Lembongan dan fast boat ke Gili Trawangan Lombok dengan harga lebih murah. Semua tersedia melengkapi kebutuhan liburan anda di pulau Dewata Bali.
Leave a Reply