Nusa Dua yang terletak di kabupaten Badung ini dikenal sebagai kawasan hotel dan resor elit di pualu Dewata Bali, namun demikian masih ada pilihan hotel murah di kawasan pariwisata Nusa Dua tersebut, sehingga anda yang memiliki bajet ekonomis, masih bisa menghabiskan waktu liburan anda di kawasan pariwisata Nusa Dua Badung tersebut. Di kawasan ini tersedia berbagai jenis penginapan murah yang bisa pilih sebagai tempat menginap, seperti sejenis losmen, homestay dan guest house, melengkapi pilihan akomodasi dengan harga ekonomis.
baca juga; tempat wisata dan rekreasi di Nusa Dua >>>>
Hotel murah di kawasan pariwisata Nusa Dua ini, mengobati kerinduan anda akan pesona yang ditawarkan oleh kawasan ini, seperti pusat resor mewah yang ada di kawasan ITDC, serta berbagai tempat rekreasi ataupun objek wisata menarik yang bisa anda jangkau dengan mudah ketika anda menginap di Nusa Dua Bali, seperti pusat watersport di Tanjung Benoa Bali, pulau Peninsula dengan objek wisata waterblow, pertunjukan seni tradisional kontemporer Devdan Show, Museum Pasifika, rekreasi golf, rekreasi naik unta serta sejumlah tempat rekreasi alam pesisir sepanjang garis pantai Nusa Dua.
Memilih salah satu hotel murah di Nusa Dua, maka anda juga mengatur acara tour dengan mudah, terutama ke tempat-tempat wisata populer yang ada di wilayah Bali Selatan. selain ada objek wisata Tanjung Benoa, di kawasan pariwisata Bali Selatan yang masih termasuk wilayah kabupaten Badung ini anda bisa mengunjungi objek wisata pantai Pandawa, GWK, Dreamland, Uluwatu dan Jumbaran dengan lebih mudah, karena berada dalam satu kawasan. Anda bahkan bisa sewa mobil ataupun sewa sepeda motor dengan biaya yang lebih murah untuk mengunjungi tempat-tempat menarik tersebut, karena akses ke semua lokasi mudah dan berdekatan.
baca juga; paket tour murah di Bali >>>>
Sebagai salah satu pusat pariwisata di pulau Dewata Bali, maka Nusa Dua memiliki sarana penunjang pariwisata lengkap, mulai dari hotel murah sampai hotel mewah, bar dan restoran, spa, pusat layanan wisata tour dan sewa mobil bisa anda temukan dengan mudah di kawasan ini. Jika bajet liburan anda terbatas, maka bisa memilih aktivitas-aktivitas yang terjangkau dengan isi kantong anda.
Hotel murah di kawasan pariwisata Nusa Dua Bali
Dalam halaman ini dikemas informasi hotel murah di Nusa Dua yang menjadi salah satu pusat pariwisata di kabupaten Badung, Bali. Daftar hotel murah ini, diharapkan bisa membantu anda dalam memilih penginapan terbaik, tapi dengan harga lebih ekonomis. Berikut infonya.
-
Clamonic Guest House
Penginapan murah di Nusa Dua ini terletak di kawasan jalan Siligita, lokasinya berdekatan dengan pusat pariwisata di kawasan ITDC termasuk juga akses ke objek wisata pantai Nusa Dua cukup dekat, hanya beberapa menit dengan kendaraan bermotor. Penginapan ini menyediakan kamar dengan AC dilengkapi juga dengan TV, wifi gratis, handuk, meja dan rak pakaian. Untuk tipe kamar yang paling murah disediakan kamar jenis asrama yang tempat tidurnya gabung dengan tamu lainnya dalam sebuah kamar. Clamonic Guest House menyediakan kolam renang untuk bersantai, penitipan barang, tempat parkir mobil, resepsionis buka 24 jam, layanan wisata tour, sewa mobil dan sewa sepeda motor.
-
G7 Residence
Penginapan murah di Nusa Dua Bali ini didesain dengan sentuhan modern, yang tampil elegan dan terkesan mewah. Lokasi dari hotel ini di dataran tinggi kawasan jalan Darmawangsa. Menawarkan kamar sejenis apartemen dengan berbagai fasilitas unggulan, seperti setiap kamar apartemen luas dilengkapi dengan AC, TV satelit, pengering rambut, akses wifi gratis, disediakan juga dapur, fasilitas membuat kopi dan teh, fasilitas mencuci, setrika dan dengan kamar di desain indah, akan membuat kesan liburan murah anda terkesan mewah dan mengesankan. Hotel menyediakan parkir mobil gratis, fasilitas laundry. layanan tour dan sewa mobil, yang bisa melengkapi kebutuhan liburan anda.
-
White Rock Lodge
Hotel murah yang direkomendasikan berikutnya adalah White Rock Lodge, penginapan di Nusa Dua ini menawarkan kamar hotel tipe Superior dan Deluxe baik itu kamar hotel single ataupun doble, setiap kamar dilengkapi dengan sejumlah fasilitas kenyamanan, seperti kamar dengan pendingin ruangan, perlengkapan kamar mandi, Tv, air minum kemasan gratis, akses wifi gratis dan lemari pakaian. Sejumlah kamar dilengkapi pula dengan fasilitas dapur.. Penginapan ini dilengkapi dengan fasilitas kolam renang, parkir mobil gratis, pusat layanan wisata seperti tour dan sewa mobil. Hotel ini dibangun pada tahun 2014, melengkapi kebutuhan hotel murah anda selama liburan di pulau Dewata Bali.
-
Bidadari Hotel
Lokasi hotel ini cukup strategis di jalan Pratama, searah perjalanan menuju pusat rekreasi watersport di Tanjung Benoa Bali, yang juga menjadi salah satu pusat pariwisata di wilayah Badung Selatan. Dengan sejumlah jenis kamar hotel murah yang ditawarkan, bisa melengkapi kebutuhan liburan mudah anda di pulau Dewata Bali. Apalagi dari hotel ini anda bisa dengan mudah mengagendakan tour ke berbagai tempat rekreasi dan objek wisata di wilayah Bali Selatan. Hotel murah di Nusa Dua ini menyediakan sejumlah tipe kamar seperti kamar standar dan superior yang dilengkapi dengan fasilitas AC dan air minum kemasan. Tersedia kolam renang untuk bersantai, atau layanan sewa mobil untuk keperluan tour anda.
-
Summer Homestay
Pariwisata kawasan Nusa Dua yang terletak di kabupaten Badung ini memang menawarkan berbagai jenis penginapan yang lengkap, mereka yang liburan memiliki bajet ekonomis bisa memilih hotel murah seperti Summer Homestay ini. Berbagai fasilitas mewah yang disediakan dalam kamar, membuat liburan anda merasa nyaman dan menyenangkan, bahkan ideal untuk tempat liburan bulan madu dengan harga lebih murah dan terjangkau. Kamar-kamar hotel yang disediakan oleh Summer Homestay dilengkapi dengan fasilitas-fasilitas unggulan seperti kamar dengan AC, dapur kecil, fasilitas setrika, kulkas, mini bar dan dilengkapi dengan ruang makan. Menyediakan layanan transportasi seperti shuttle bus, antar jemput bandara, sewa mobil dan tour.
-
Pondok La Buva
Hotel murah di Nusa Dua ini terletak strategis, di Jl. Taman Jati No. 3A, By Pass Ngurah Rai Nusa Dua, kabupaten Badung, sehingga akses anda kemana-mana bisa lebih mudah, dekat dengan bandara Ngurah Rai, pusat pariwisata Nusa Dua dan juga tempat-tempat wisata di wilayah Bali Selatan. Penginapan ini didesain apik modern dan pemandangan kebun indah. Setiap kamar yang ditawarkan di tata dengan rapi dan dilengkapi dengan sejumlah fasilitas unggulan, seperti kamar dengan AC, TV layar datar, kulkas, area tempat duduk dan rak pakaian. Hotel murah di Nusa Dua dilengkapi juga dengan akses wifi gratis, layanan pijat, binatu dan tempat parkir mobil, termasuk juga layanan wisata tour dan sewa mobil di Bali
-
Sari Room Bed & Breakfast
Sejumlah tipe kamar murah bisa anda temukan di Sari Room Bed & Breakfast, lokasinya strategis di jalan Pratama yang merupakan akses utama menuju kawasan pariwisata Tanjung Benoa, tempatnya rekreasi waterspot di pulau Dewata Bali. Selain itu hotel ini berdekatan juga dengan pusat pariwisata Nusa Dua, dan tempat-tempat wisata populer di wilayah Badung Selatan. Hotel murah di Nusa Dua ini menyediakan kamar standar dab bajet hotel dengan tawaran harga ekonomis dan lebih murah. Dengan fasilitas AC dalam ruangan, wifi gratis dan TV satelit bisa membuat anda betah dalam kamar. Penginapan di wilayah Nusa Dua Badung ini juga menyediakan restoran berikut layanan kamar, layanan pijat, tour, sewa mobil dan tempat parkir mobil di areal hotel.
-
Villa Anjing
Nama penginapan di Nusa Dua ini cukup unik, harga=harga kamar Villa Anjing tergolong lebih murah dibandingkan dengan hotel di kelasnya. Menyediakan kamar-kamar cantik dan luas, memberikan pengalaman lebih saat liburan dan menginap di kawasan Badung Selatan, apalagi harga yang ditawarkan cukup murah. Sejumlah kamar disediakan seperti villa dengan pemandangan laut, pemandangan taman ataupun di tepi kolam renang. Setiap kamar hotel dilengkapi dengan kenyamanan AC, ada balkon atau teras, akses wifi gratis dan beberapa dilengkapi dengan dapur kecil. Fasilitas pendukung hotel memadai seperti kolam renang, tempat parkir mobil, bar dan restoran, layanan pijat, sewa mobil, tour dan lapangan golf di Nusa Dua terjangkau.
-
Kenanga Homestay
Lokasi hotel murah ini berada di kawasan pariwisata Nusa Dua Selatan, kabupaten Badung. Tempat rekreasi alam pesisir yang terdekat dari penginapan ini adalah pantai Sawangan, sebuah tempat wisata yang ideal untuk bersantai dan di kawasan ini juga bisa menemukan rekreasi wisata naik unta. Dari Kenangan Homestay, anda akan lebih mudah mengakses dan mengagendakan tour ke sejumlah objek wisata populer seperti pantai Pandawa, GWK dan juga watersport di Tanjung Benoa. Penginapan ini menyediakan sejumlah tipe kamar, seperti kamar Deluxe, Superior dan kamar Standar yang tergolong kamar hotel paling murah dan dilengkapi dengan AC, TV layar datar dan akses wifi gratis. Hotel ini juga menyediakan dapur bersama, layanan tour dan sewa mobil.
-
POP! Hotel Nusa Dua
POP! Hotel salah satu hotel populer yang juga menyediakan penginapan murah di sekitar pariwisata Nusa Dua. Lokasinya di By pass Ngurah Rai Mumbul, berdekatan dengan bandara Ngurah Rai dan juga pusat pariwisata Nusa Dua. Akses kemana-mana lebih dekat terutama ketika anda mengagendakan tour ke kawasan wisata yang berada di Bali Selatan, seperti Tanjung Benoa, GWK, pantai Pandawa dan juga Uluwatu. Setiap kamar didesain dengan cantik dan warna cerah, dilengkapi dengan kenyamanan AC, TV Satelit, brankas, telepon, wifi gratis dan air minum kemasan. Parkir mobil, lift dan kolam renang juga disediakan untuk kenyamanan anda. Begitu juga dengan layanan wisata seperti shuttle, tour dan sewa mobil dengan harga lebih murah.
Demikian daftar hotel murah di Nusa Dua yang bisa melengkapi kebutuhan liburan murah anda di pulau Dewata Bali. Mengenai ketersediaan, fasilitas, alamat peta lokasi dan harga terbaru, termasuk promo bisa di cek langsung pada setiap hotel. Harga dijamin lebih murah, dibandingkan pemesanan langsung di lokasi.
Leave a Reply