Objek Wisata Bali Timur

Liburan ke pulau Dewata dan agar lebih maksimal, sepertinya anda perlu lebih mengenal objek wisata Bali Timur, sejumlah tempat rekreasi dan destinasi wisata hits, populer di kawasan wilayah Kabupaten Karangasem ini menyuguhkan berbagai hal menarik.

Liburan ke kawasan pariwisata Bali Timur, banyak hal ditawarkan baik itu atraksi wisatanya ataupun panorama alamnya yang menyuguhkan keindahan mulai alam bawah laut sampai ke puncak tertinggi Gunung Agung. Sehingga banyak wisatawan yang sekarang ini antusias untuk mengagendakan tour ke wilayah Bali Timur.

baca juga: paket tour ke Bali Timur >>>>

Kawasan pariwisata Bali Timur ini memang tidak kalah menariknya dibandingkan dengan kawasan pariwisata Bali Selatan seperti Kuta, Jimbaran ataupun Tanjung Benoa. Lokasinya yang cukup jauh dari bandara Ngurah Rai dan pusat-pusat pariwisata Bali, membuatnya masih jarang dikunjungi oleh wisatawan domestik.

Dan sementara ini kawasan tersebut lebih didominasi wisatawan asing, yang membutuhkan suasana serta nuansa liburan yang beda. Namun demikian bagi anda wisatawan wisatawan domestik, kawasan pariwisata Bali Timur bisa menjadi pilihan menarik saat menyusun itinerary liburan di pulau Dewata Bali.

Objek wisata Bali Timur - pantai Amed

Jika anda membutuhkan tempat liburan yang jauh dari hiruk pikuk kota, lebih dekat dengan budaya lokal serta alam pedesaan dan suguhan alam pantai dengan suasana baru, maka objek wisata Bali Timur pantas anda kunjungi dan diagendakan saat menyusun tour di Bali.

Kawasan bagian Timur menjadi bagian wilayah Kabupaten Karangasem memiliki banyak tempat-tempat populer dan menarik, pesona alam yang ditawarkan bermacam-macam, diantaranya menyuguhkan keindahan bawah laut, pantai, sawah terasering, sampai alam pegunungan.

Menyuguhkan atraksi alam petualangan seperti mendaki Gunung Agung ataupun bukit Lempuyang. Banyak hal yang bisa anda eksplorasi selama menyambangi wisata wilayah Timur tersebut. Bahkan kawasan pariwisata di wilayah Timur ini banyak terdapat tempat rekreasi dan objek wisata baru.

lanjut baca; tempat wisata terbaru di Karangasem >>>>

Liburan di kawasan Timur ini, tidak cukup hanya sehari saja untuk bisa mengenal lebih dekat tetapi butuh beberapa hari, kawasan wilayah Kabupaten Karangasem memiliki sejumlah pusat-pusat pariwisata yang menyediakan sarana akomodasi untuk menginap, restoran serta layanan wisata seperti sewa mobil dan tour, tempat-tempat tersebut diantaranya Padang Bai, Candidasa, Tirta Gangga, Amed dan Tulamben.

Objek wisata hits dan populer di Karangasem – Bali Timur

  1. Objek wisata Candidasa

    Pantai CandidasaDestinasi wisata di Bali Timur ini terletak di pinggir jalan raya utama Klungkung – Karangasem sehingga mudah untuk dijangkau, wilayah perairannya cocok untuk rekreasi diving dan snorkeling. Selain itu saat-saat tertentu ombaknya cukup tinggi, sehingga ideal untuk tempat bermain surfing juga.

    Pemandangan pantainya cukup menawan ditambah jejeran perahu nelayan menghiasi bibir pantai, terpadu indah menyuguhkan keindahan.Bisa juga menjadi tujuan tour di Bali. Sebuah kolam Laguna di kawasan ini bisa sebagai tempat rekreasi memancing.

    Candidasa merupakan kawasan pariwisata Bali memiliki sarana lengkap seperti hotel restaurant, spa dan juga layanan wisata seperti transportasi dan layanan diving. Tour ke kawasan Bali Timur, maka destinasi wisata ini wajib dikunjungi.

  2. Pantai Labuhan Amuk

    Pantai Labuhan Amuk - tempat watersportPantai ini terletak di sebuah teluk, sehingga ombaknya tidak terlalu besar dan airnya tenang, dijadikan pusat rekreasi watersport di Karangasem – Bali Timur, sejumlah permainan watersport yang bisa anda nikmati di pantai ini seperti Dive Walker, Tubing, Banana Boat, Snorkeling, Ocean Rafting.

    Dan yang paling populer dan satu-satunya di Bali bahkan di Indonesia adalah wisata kapal selam Odyssey Submarine. Sebuah kapal selam dirancang untuk wisata menyelam sampai pada kedalaman 35 meter.

    Kapal selam Odyssey Submarine tersebut bisa mengangkut 36 orang dalam sekali penyelaman, kapal tersebut dirancang bisa mengapung otomatis pada saat emergency, ramah lingkungan menggunakan baterai sehingga tidak mencemari air ataupun udara.

  3. Odyssey Submarine

    Odyssey Submarine di Labuhan Amuk BaliSebuah rekreasi satu-satunya di pulau Dewata Bali bahkan di Indonesia yang mengajak anda menyelam pada kedalaman 35 meter di bawah permukaan laut. Rekreasi unik di kawasan pariwisata Karangasem ini memang sangat sensasional dan menjadi tujuan tour wajib di kawasan Bali Timur.

    Sebuah kapal selam wisata yang mengajak anda menikmati keindahan alam laut dalam selama 45 menit. Kapal Odyssey Submarine ini menggunakan tenaga baterai sehingga aman untuk lingkungan dan tidak menimbulkan polusi, kapal ini berpenumpang 36 orang.

    Ruangan kapal dilengkapi dengan ac sehingga sangat nyaman bahkan untuk bayi sekalipun. Dari dalam kapal anda bisa menyaksikan keindahan laut dalam baik itu ikan, terumbu karang dan juga penyelam. Wisata Odyssey submarine menjadi tujuan tour dan rekreasi unik di Bali Timur.

  4. Objek wisata Pura Besakih

    Pura di Bali - Pura BesakihPura ini menjadi pusat upacara keagamaan dan komplek pura terbesar di pulau Bali. Berada di desa Besakih, Kec. Rendang, Kabupaten. Karangasem. Pusat pura dan juga areal paling luas berada di Penataran Agung memiliki 3 buah candi Utama.

    Candi utama tersebut menjadi simbol stana Tuhan yang bersifat Tri Murti yaitu Brahma sebagai lambang Dewa Pencipta, Wisnu Dewa Pencipta dan Siwa sebagai Dewa Pelebur. Pura Penataran Agung Besakih ini dikelilingi oleh 18 pura pendamping lainnya.

    Jadi jika anda berkunjung ke sini dan ingin mengetahui semua pura di kawasan ini, maka akan butuh waktu cukup lama untuk berkeliling dan wajib memakai tour guide. Selain sebagai kegiatan upacara agama Pura Besakih merupakan salah satu objek wisata hits dan populer, menjadi tujuan tour favorit di pulau Dewata Bali.

  5. Pura Penataran Agung Lempuyang

    Paket Lempuyang tour KarangasemTempat suci bagi umat Hindu juga menjadi salah satu tujuan wisata di Kabupaten Karangasem, lokasinya di Banjar Purwayu, sehingga oleh warga sekitar dikenal juga sebagai Purawayu Lempuyang.

    Pura Penataran Agung Lempuyang adalah pura pertama yang anda temukan jika anda akan mendaki ke puncak bukit Lempuyang atau menuju pura Luhur Lempuyang.

    Lokasi pura sendiri berdekatan dengan parkir kendaraan, sehingga hanya beberapa menit jalan kaki anda sudah sampai di Pura Penataran Agung Lempuyang, pura ini terlihat megah, indah dan cantik termasuk juga pemandangan puncak Gunung Agung terlihat sangat jelas dari Pura Penataran Agung Lempuyang.

    Gerbang utama di pura Penataran Agung Lempuyang inilah spot foto utama di pura ini, pesona alam instagramable terlihat cantik di sini. Sehingga tidak mengherankan Pura Lempuyang sekarang ini menjadi destinasi wisata hits dan populer, menjadi tujuan tour wajib di pulau Bali.

  6. Rafting di Telaga Waja

    Telaga Waja RaftingSebuah rekreasi petualangan alam arung jeram yang bisa anda lakukan di kawasan wisata Bali Timur, dan menjadi salah satu pilihan favorit bagi sejumlah wisatawan. Lokasi sungai Telaga Waja ini, membentang di wilayah Kecamatan Rendang di Kabupaten Karangasem.

    Rafting di sungai Telaga Waja, menyediakan trek rafting paling panjang dibandingkan tempat lainnya, yakni sekitar 16 km, aliran airnya cukup deras, lebih deras dibandingkan sungai Ayung Ubud, airnya juga jernih karena bersumber dari mata air pegunungan.

    Selama mengarungi sungai Telaga Waja anda melintasi sejumlah jeram, dan yang sensasional adalah jeram setinggi 5 meter, melintasi trek dengan keindahan pemandangan alam sawah, lembah-lembah sungai serta megahnya Gunung Agung menjulang tinggi.

    Sebuah tempat populer untuk kegiatan rafting di pulau Dewata Bali, atur liburan anda dan kemas tour ke tempat ini. Harga yang ditawarkan juga cukup murah.

  7. Objek wisata Padang Bai

    Pantai Padang BaiMungkin anda lebih mengenal Padang Bai di Kabupaten Karangasem, sebagai pelabuhan kapal ferry ataupun dermaga fast boat dari Bali ke Gili Trawangan Lombok dan pulau Nusa Penida Klungkung.

    Namun tidak hanya itu saja, sejumlah tempat rekreasi bisa anda nikmati di kawasan pariwisata ini, seperti pada sentral Padang Bai, pasirnya berpasir putih, bisa untuk bersantai, merupakan salah satu pusat pariwisata di kawasan Bali Timur

    Di sentral Padangbai anda akan mudah menemukan berbagai jenis akomodasi, terdapat restoran serta pusat layanan wisata yang menyediakan rekreasi diving, sewa mobil dan acara tour. Diapit oleh 2 pantai indah yaitu pantai Blue Lagoon dan Bias Tugel, kawasan pantai ini lebih tenang, berpasir putih dan airnya jernih.

  8. Objek wisata pantai Blue Lagoon

    Pantai Blue LagoonDestinasi wisata pantai di kawasan pariwisata Padang Bai ini berpasir putih. Alamnya indah, menawan dan instagramable sehingga dijadikan sebagai tujuan tour wajib di kawasan Bali Timur. Ombaknya tenang dan airnya jernih, sehingga objek wisata ini ideal untuk mandi dan juga untuk rekreasi snorkeling.

    Pantai Blue Lagoon dibatasi oleh tebing batu karang pada sisi kiri dan kanan pantai, dan berada di balik bukit, sehingga termasuk salah satu pantai tersembunyi di pulau Bali.

    Tempat wisata ini masih tergolong sepi pengunjung, masih didominasi wisatawan yang menginap di kawasan Padang Bai dan Candidasa, padahal akses menuju pantai Blue Lagoon ini cukup mudah, hanya butuh beberapa menit menuruni anak tangga, maka anda sudah disambut dengan keindahan pantai berpasir putih.

    Liburan ke kawasan pariwisata Bali Timur dan ingin menikmati suasana tenang di pantai Blue Lagoon ini cukup mudah. Mobil bisa langsung parkir dekat dengan pantai. Tidak dikenakan tiket masuk, sehingga bisa melengkapi agenda liburan murah anda.

  9. Objek wisata pantai Bias Tugel

    Objek wisata Pantai Bias TugelLokasi destinasi wisata ini masih di kawasan Padang Bai Karangasem. Namun lokasinya tersembunyi berada di balik bukit, jika anda tour dan berencana mengunjungi pantai cantik, indah dan tenang maka agendakanlah tour anda ke objek wisata di Bali Timur ini.

    Untuk menuju ke bibir pantai  anda harus menuruni anak tangga dan jalan setapak di lereng bukit sekitar 200 meter, seperti sebuah petualangan wisata alam trekking, namun tidak begitu melelahkan karena jarak pantai dengan parkir tidak begitu jauh,

    Setelah menuruni tebing maka anda akan disambut dengan keindahan alam pantai yang mempesona, pantai berpasir putih terletak tersembunyi dan jauh dari keramaian, memberikan peluang anda untuk bersantai dan bermain dengan maksimal, ketenangan di sini sangat terasa, air lautnya tenang dan airnya jernih.

  10. Desa Tenganan

    Desa Tenganan di Karangasem BaliSebuah desa tua, dikenal juga sebagai desa Bali Aga di Karangasem Bali. Saat transisi jaman sudah semakin modern, masyarakat desa Tenganan masih mempertahankan tradisi yang diwariskan oleh leluhur mereka dari jaman Bali kuno tempo dulu.

    Walaupun lokasinya terpencil namun bisa diakses dengan kendaraan seperti mobil dan bus-bus pariwisata. Pola hidup desa Tenganan mengacu pada aturan tradisional yang diwariskan oleh leluhur mereka, seperti pengaturan letak bangunan untuk pekarangan, tata letak bangunan, serta letak pura masing-masing rumah ditentukan mengikuti aturan adat, mempertahankan tradisi perkawinan antar warga.

    Desa Tenganan memiliki tradisi unik dikenal dengan perang pandan atau mekare-kare, dan produksi tenun dobel ikat dinamakan kain Geringsing. Ingin mengenal budaya Bali kuno, maka agendakan tour di Bali anda ke desa Bali Aga ini.

  11. Taman Harmoni Bali

    Sunrise di Taman Harmoni BaliObjek wisata di Bali Timur ini dikenal juga dengan Bukit Asah terletak di desa Bugbug, Karangasem, tetapi setelah dikelola dan ditata dengan baik Bukit Asah sekarang dikenal dengan Taman Harmoni Bali.

    Yang mana objek objek wisata ini memang terletak di atas bukit dari sinilah anda bisa menyaksikan keindahan alam laut seperti pantai Virgin yang bisa disaksikan dari atas bukit termasuk pemandangan pulau Karang (Gili Kuan) yang terletak di Candidasa.

    Dari Bukit Asah ini anda juga menyaksikan dan kemegahan Gunung Agung, bahkan saat Gunung Agung erupsi anda bisa menyaksikan fenomena alam tersebut dengan maksimal dari sini. Di Taman Harmoni Bali juga disediakan tempat berkemah, sebuah objek wisata cantik yang ideal menjadi tujuan tour di Bali Timur.

    Bukit Asah ini cukup diminati sebagai tempat kemah atau camping, siap menawarkan suasana liburan baru, harga sewa kemah juga cukup murah di kawasan ini.

  12. Objek wisata Virgin Beach

    Objek Pantai PerasiDestinasi wisata di Bali Timur (Karangasem) ini dikenal juga dengan nama pantai bias Putih (pasir putih), karena memang tempat wisata berpasir putih. Dinamakan Virgin Beach karena memang pantai ini masih perawan dan belum terjamah.

    Keindahan pantai pasir putihnya membentang dari Barat ke Timur, menyuguhkan pemandangan alam laut yang eksotik, airnya jernih sehingga cocok untuk rekreasi snorkeling ataupun hanya berenang atau bersantai di bawah payung pantai.

    Lokasinya di desa Bugbug, Karangasem,berada tersembunyi di balik bukit Bugbug dan Perasi, namun demikian kendaraan anda seperti mobil bisa langsung parkir di dekat pantai. Suasana alam pantai Virgin Beach ini cukup tenang,

    Belum terlalu banyak pengunjung, sehingga cocok untuk relaksasi dan menjauhkan diri dari keramaian. Pengunjung masih didominasi wisatawan asing yang menginap di kawasan Candidasa ataupun Tirta Gangga. Jika anda tour ke tempat ini, akses ke Virgin Beach bisa dari desa Bugbug dan desa Perasi.

  13. Objek wisata Taman Ujung

    Taman Soekasada Ujung KarangasemTempat wisata Bali Timur atau Karangasem ini  dikenal juga dengan nama taman Soekasada (sukasada) dibangun oleh raja Karangasem I Gusti Bagus Jelantik dengan gelar Agung Anglurah Ketut Karangasem pada tahun 1901.

    Tujuan awalnya dibangun Taman Ujung ini adalah untuk tempat pembuangan bagi orang-orang yang menguasai ilmu hitam, kemudian oleh raja mengubah fungsi taman tersebut menjadi tempat peristirahatan raja dengan memanggil arsitektur Belanda dan China, memadukannya dengan arsitektur tradisional khas Bali.

    Sejumlah bangunan peninggalan kerajaan ini masih terjaga baik, kolam-kolam ikan serta taman-taman tertata rapi membuatnya tampil indah, pada bagian atas sebelah barat terdapat bangunan pilar dibiarkan sesuai bentuk aslinya tanpa atap.

    Tempat wisata Bali Timur ini menjadi salah satu tempat pengambilan photo pre wedding. Taman Ujung menjadi tujuan tour yang populer di Bali Timur.

  14. Objek wisata Amed

    Amed - Objek wisata di KarangasemSebuah tempat wisata di Kabupaten Karangasem atau Bali Timur yang berkembang sangat baik sekarang ini, berbagai sarana penunjang pariwisata tersedia di kawasan ini, baik itu akomodasi, restaurant, ATM dan layanan wisata.

    Keindahan alam bawah lautnya tidak perlu diragukan lagi, sehingga menjadi tempat rekreasi diving dan snorkeling paling populer di Bali. Selain itu suasana segarnya pagi ditemani oleh suguhan sunrise, menjadi sebuah momen menyenangkan yang bisa anda nikmati di Amed.

    Anda bisa menginap di kawasan ini, merasakan alam pedesaan yang jauh dari hiruk pikuk keramaian kota dengan budaya lokal yang kental. Tour ke Amed selain menikmati keindahan alam bawah laut juga bisa menyaksikan keindahan sunrise dan sunset.

    Tidak dikenakan tiket masuk ke kawasan ini, sehingga bisa melengkapi agenda liburan murah anda di wilayah Timur.

  15. Objek wisata pantai Tulamben

    Tulamben - Tempat wisata di KarangasemMasih merupakan tetangga dari objek wisata Amed, menyajikan keindahan alam bawah laut dan juga sebuah bangkai kapal USS Liberty sebuah kapal perang Amerika yang karam di lepas perairan objek wisata Tulamben. Airnya jernih dan tenang, jarak pandang atau visibility bisa sampai 10 meter.

    Pada lokasi  bangkai kapal tersebut penyelam bisa menyaksikan berbagai keindahan terumbu karang termasuk berbagai ikan seperti Barakuda, ikan Kakaktua, kuda laut dan nudibranch, setiap harinya rata-rata sampai 150 penyelam mengakses tempat tersebut.

    Nah jika anda wisata petualangan bawah laut maka Tulamben ini wajib anda kunjungi. Liburan di kawasan pariwisata Tulamben, maka rekreasi diving, snorkeling dan memancing adalah aktivitas menarik yang bisa anda nikmati. Harga yang ditawarkan juga cukup murah.

  16. Rumah Pohon Karangasem

    Rumah pohon KarangasemKabupaten Karangasem atau wilayah Bali Timur ini memiliki sedikitnya 3 rumah pohon, yaitu Rumah Pohon Batudawa yang terletak berdekatan dengan objek wisata Tulamben, Rumah Pohon Temega dan terakhir yang terbaru adalah Rumah Pohon Bukit Lemped yang terletak di desa Peladung.

    Uniknya rumah pohon di desa Temega dan desa Peladung terletak berdekatan hanya sekitar 150 meter. Sedangkan Rumah Pohon di desa Batudawa yang letaknya searah perjalanan dengan Tulamben adalah rumah pohon yang paling tua, lokasinya sendiri di kaki Gunung Agung,

    Suasana alam di Rumah Pohon Batudawa ini memang paling menawan serta suasana sekitarnya yang damai dan sepi, jauh dari perumahan penduduk. Sehingga jika anda mengagendakan tour di kawasan pariwisata Bali Timur, maka rumah pohon ini wajib dikunjungi.

Demikian sejumlah tempat wisata hits dan populer di kawasan Bali Timur wilayah Kabupaten Karangasem, namun demikian ada beberapa tempat wisata lainnya perlu anda nikmati jika ingin mengeksplorasi kawasan ini lebih maksimal seperti Bali Chocolate Jasri dan pengrajin perak Budekeling.

Begitu juga pemandangan sawah terasering Sidemen, trekking mendaki Gunung Agung atau Pura Lempuyang, menyaksikan keindahan lembah dan perbukitan di desa Putung dan agrowisata salak Sibetan, akan menjadi tempat-tempat menarik mengisi liburan anda di pulau Dewata Bali.

Cara berkunjung ke objek wisata Bali Timur Karangasem

Cara paling populer adalah dengan ikut paket tour yang menyediakan kombinasi perjalanan, baik itu wisata petualangan seperti rafting di Telaga Waja ataupun Diving di Amed mengkombinasikannya dengan berkunjung juga ke sejumlah tempat rekreasi dan objek wisata lainnya di kawasan pariwisata Bali Timur.

Liburan dan menjelajahi wilayah Timur, bisa juga dengan cara sewa mobil di Bali adalah pilihan cukup ideal, lebih direkomendasikan dengan supir sehingga perjalanan anda tidak terhambat karena harus kehilangan arah dan kurang efisien, karena supir bisa merekomendasikan rute terbaik saat anda berkunjung.

baca juga: sewa mobil di Bali >>>>

Jarak dari Bandara ke salah satu objek wisata Bali Timur ini, seperti contohnya Amed ataupun Tulamben, butuh sekitar 3 jam berkendaraan tanpa kemacetan, jadi pilihan sewa sepeda motor menuju kawasan ini tidak direkomendasikan, apalagi dengan angkutan umum yang sudah jarang keberadaannya.

Objek wisata populer di Bali ... Klik di sini

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top