Pantai Kelan Tuban

Banyak objek wisata di Bali didominasi oleh keindahan alam pantai yang mengelilingi pulau tersebut, namun yang paling hits dan populer adalah kawasan pesisir wilayah pariwisata Bali Selatan, menawarkan pantai pasir putih seperti yang bisa anda saksikan di pantai Kuta, Dreamland, Tanjung Benoa dan Pandawa.

Dan satu tempat indah yang bisa disejajarkan dengan tempat-tempat populer tersebut adalah pantai Kelan, pesona alam yang disuguhkan membuatnya menjadi destinasi wisata sebagai tujuan tour menarik di wilayah Bali Selatan.

lanjut baca: tempat wisata hits dan populer di Bali Selatan >>>>

Objek wisata pantai Kelan berada di  kelurahan Tuban, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung, masih dalam peta pariwisata Kuta di kawasan Badung Selatan, lokasinya bersebelahan dengan bandara Ngurah Rai Denpasar.

Pantai Kelan menawarkan suguhan tempat rekreasi alam pesisir pasir putih, pemandangan alam laut penuh pesona serta kegiatan nelayan warga setempat dengan pemandangan perahu tradisional, suguhan sunset dan suasana alam tenang, menjadikannya tempat istimewa untuk mengisi liburan sambil bersantai.

Pantai Kelan Tuban

Mungkin anda yang baru pertama kali liburan ke pulau pulau Dewata Bali, nama pantai Kelan di Kuta Badung ini mungkin terdengar cukup asing, karena memang tidak termasuk dalam daftar destinasi wisata populer di Bali.

Agen perjalanan wisata masih jarang memasukkan agenda tour untuk berkunjung ke sini, namun demikian tentu menjadi sebuah keistimewaan sendiri bagi orang-orang tertentu yang ingin mengunjungi tempat anti mainstream.

lanjut baca; tempat wisata anti mainstrean di pulau Bali >>>>

Suasana alam di objek wisata pantai Kelan di kelurahan Tuban ini lebih tenang, karena masih sepi pengunjung, cocok untuk bersantai di atas pasir putihnya yang lembut. Lokasinya strategis dan juga terjangkau dari pusat-pusat pariwisata di Bali.

Berada di sebelah Selatan bandara Ngurah Rai Bali berbatasan langsung dengan bandara, sehingga aktifitas penerbangan baik yang akan take off dan landing, bisa anda saksikan dengan jelas dari pantai Kelan.

Objek wisata pantai Kelan di Tuban Badung.

Pantai Kelan Tuban terletak di kawasan pariwisata Kuta, yang mana kawasan pariwisata ini adalah salah satu yang terpopuler di pulau Dewata Bali. Tempat rekreasi alam pesisir ini melengkapi pantai-pantai cantik yang berada di kawasan wilayah kabupaten Badung Selatan.

Pantai Kelan sendiri berada satu garis pantai dengan Kedonganan dan Jimbaran yang populer dengan hidangan ikan bakar seafood. Sehingga jika mengagendakan tour untuk menikmati wisata kuliner seafood saat liburan ke Bali maka destinasi wisata pantai Jimbaran, Kedonganan termasuk juga pantai Kelan, akan menjadi tujuan tour ideal.

lanjut baca; objek wisata pantai Kedonganan >>>>

Selain menawarkan berbagai hidangan seafood, semua tempat rekreasi alam pesisir yang terletak di teluk Jimbaran tersebut, menyajikan pesona keindahan sunset, pantainya berpasir putih. Sangat ideal untuk bersantai bersama keluarga dan juga anak-anak.

Deretan alam pesisir yang terletak di teluk Jimbaran tersebut, dari urutan paling Utara, mulai dari pantai Kelan, Kedonganan, Jimbaran dan Muaya, diantara keempatnya maka Kelan menyuguhkan nuansa yang paling beda, pengunjungnya lebih sepi, sehingga anda lebih leluasa untuk bersantai dan berdekatan dengan bandara Ngurah Rai.

Keberadaan pantai Kelan Tuban melengkapi daftar tempat wisata di pulau Dewata Bali terutama terutama wilayah Badung Selatan dengan pesisirnya yang berpasir putih, ombaknya cukup tinggi sehingga sering difungsikan oleh wisatawan untuk menikmati rekreasi surfing.

Jejeran perahu nelayan yang berbaris rapi di tepian, serta kegiatan nelayan yang sedang melaut menjadi aktifitas yang cukup menarik juga, nuansanya cukup damai tidak seperti pantai Kuta yang selalu ramai.

Untuk itulah jika anda ingin menikmati keindahan alam pesisir berpasir putih dan masih sepi pengunjung sehingga tempat ini bisa menjadi tujuan tour anda berikutnya.

lanjut baca: daftar tempat wisata di kabupaten Badung >>>>

Pengunjung ke objek wisata pantai Kelan lebih banyak wisatawan yang suka rekreasi surfing atau mereka yang menginap di kawasan pariwisata Tuban di Kuta.

Di kawasan Tuban ini terdapat sejumlah hotel yang bisa anda jadikan tempat menginap, mulai dari hotel murah sampai hotel mewah, tersedia untuk melengkapi kebutuhan liburan anda.

Objek wisata Pantai Kelan

Keindahan yang disuguhkan di pantai Kelan akan lebih klop lagi pada saat sore hari, sunset terlihat begitu sempurna apalagi jika kebetulan aktifitas penerbangan yang akan landing di bandara Ngurah Rai, akan menjadi tangkapan kamera dengan suguhan cukup spesial.

Waktu terbaik untuk berkunjung ke desa  Kelan adalah pada saat sore hari, jalur runway bandara Ngurah Rai cukup menjadikannya sebagai sajian istimewa, apalagi pada saat sore harinya, pantai Kelan Tuban menyuguhkan sajian sunset yang indah.

baca juga; tempat sunset di pulau Dewata Bali >>>>

Perlu diketahui juga, kawasan pantai Kelan di Tuban Badung ini hadir wisata naik unta, yang menjadi aktivitas terbaru di kawasan ini.

Tour naik unta ini dikemas dalam waktu 15 menit dengan tawaran lebih murah dan tersedia paket 30 menit untuk yang lebih lengkap sekaligus disediakan paket naik unta lengkap sekaligus menyaksikan sunset dan dinner.

Rekreasi yang ditawarkan oleh Bali Camel Adventure ini juga menyediakan paket foto prewedding dengan naik unta. Sebuah tempat anti mainstream yang akan memberikan pilihan berbeda dan unik, serta akan memberikan pengalaman liburan baru.

Seperti halnya pantai lainnya di teluk Jimbaran, maka di Kelan juga disediakan beberapa buah restaurant atau cafe yang menyajikan berbagai hidangan seafood, dengan kursi dan meja di atas pantainya yang berpasir putih lembut, sehingga anda bisa juga bersantai menikmati dinner / makan malam ditemani oleh suguhan matahari tenggelam.

Nuansanya hampir sama dengan pusat cafe seafood di sentral Jimbaran, namun suasananya tenang, romantis ideal juga untuk mengisi liburan madu anda di pulau Dewata Bali.

lanjut baca: wisata naik unta bersama  Bali Camel Aventure >>>>

Liburan bersama anak-anak dan mau bersantai dengan keluarga, maka pantai Kelan di Tuban Badung ini bisa menjadi lokasi ideal juga, karena di sini tersedia lengkap, ada pantai berpasir putih tempat santai, wisata naik unta, rekreasi surfing jika anda hobi, menyaksikan sunset dan juga wisata kuliner seafood yang sekarang sedang hits dan populer.

Pada bulan-bulan tertentu ombak di pantai Kelan cukup kecil, sehingga cocok untuk berenang, atau anda hanya bisa bersantai saja menikmati suguhan alam yang disuguhkan. Sesekali kawasan pesisir di Kelan ini tentunya akan bising, karena gemuruh pesawat yang akan landing ataupun take off.

Mungkin itu menyebabkan wisatawan yang ingin bersantai, berjemur menikmati ketenangan lebih memilih tempat lainnya, tetapi jika anda ingin memanjakan mata dengan suguhan istimewa, tidak ada salahnya memilih pantai Kelan untuk bersantai, apalagi gemar foto-foto.

Sehingga tour ke kawasan Bali Selatan, maka pantai Kelan Tuban ini bisa menjadi rekomendasi wisata selanjutnya. Bagi kalangan fotografer, bisa menjadikan pantai kelan untuk mendapatkan gambar atau foto sunset yang istimewa, apalagi ketika pesawat take off atau landing.

lanjut baca: tour ke Bali Selatan >>>>

Nongkrong bersama rekan ataupun pasangan tercinta anda, atau bahkan menikmati acara santap yang lebih romantis, sejumlah cafe seafood tersedia di sini seperti; Bawang Merah Beach Restoran, Melasti Manik Segara cafe, Restoran Avatar Bali dan Konde Ratu Beach Club, tempat-tempat tersebut memberikan pilihan bersantap terbaik di kawasan pantai Kelan Tuban.

Sunset di pantai Kelan

Jika anda sudah terbiasa dengan nuansa Jimbaran yang menemani anda di peng-ujung acara tour di Bali, maka cobalah pilih pantai Kelan di Tuban ini sebagai tempat wisata alternatif berikutnya untuk menikmati hidangan ikan bakar dengan nuansa alam sunsetnya

Berkunjung ke tempat ini tidak dikenakan tiket masuk alias gratis, sehingga bisa melengkapi liburan murah anda bersama keluarga di pulau Dewata Bali.

Akses menuju objek wisata pantai Kelan Tuban

Pantai Kelan berada di ujung jalan Taman Sari yang berada di pinggir pantainya, sepeda motor ataupun mobil bisa mengaksesnya dengan mudah.

Dari arah bandara berjarak sekitar 6 km, masuk ke jalan raya Uluwatu, kemudian belok kanan menuju ke jalan Taman Sari ataupun Jalan Segara Madu yang akan mengantar anda ke ujung jalan menuju objek wisata tersebut.

baca juga; paket Uluwatu tour >>>>

Cara terbaik berkunjung ke pantai Kelan Tuban, bisa dengan sewa mobil di Bali, dengan transportasi online ataupun sewa taksi. Tetapi jika ingin mengemas perjalanan anda mengunjungi objek wisata terdekat di wilayah Bali Selatan seperti Tanjung Benoa, GWK, Dreamland, Pandawa dan sampai Uluwatu maka sewa mobil di Bali plus supir bisa menjadi pilihan ideal.

Atau bisa minta agen perjalanan mengatur itinerary tour anda, agar diatur lengkap mengunjungi berbagai tempat wisata pilihan di jalur wisata tersebut. Tetapi kalau ingin dengan biaya lebih murah bisa sewa sepeda motor saja.

Peta dan alamat lokasi pantai Kelan Tuban cek di google maps.

Kami menyediakan berbagai layanan paket tour murah di Bali, termasuk juga sewa mobil, baik itu sewa mobil dengan supir ataupun lepas kunci termasuk sewa bus pariwisata, selain itu juga disediakan tiket rekreasi seperti kapal selam Odyssey Submarine, cruise, watersport, rafting di Ayung Ubud dan Telaga Waja dengan harga lebih murah. Berikutnya tersedia juga fast boat atau speed boat menuju ke pulau Nusa Lembongan, Nusa Penida dan fast boat ke Gili Trawangan Lombok.

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top