Keberadaan pantai Kelating menambah datar objek wisata yang ada di kawasan pariwisata kabupaten Tabanan. Kabupaten ini sendiri memiliki sejumlah objek wisata unggulan yang sangat populer yang menjadi tujuan tour wajib bagi para wisatawan.
Beberapa tempat wisata populer di kabupaten Tabanan ini diantaranya adalah objek wisata Tanah Lot, Danau Beratan Bedugul, Kebun Raya Eka Karya Bedugul dan Jatiluwih, termasuk juga sejumlah pemandian air panas.
Bahkan kabupaten Tabanan menawarkan wisata alam lengkap mulai dari pantai, sawah berundak terasering sampai dengan indahnya alan danau dan pegunungan.
baca juga; tempat wisata populer di Tabanan >>>>
Salah satu pantai di kawasan ini yang menyuguhkan pemandangan cantik adalah pantai Kelating. Apa yang ditawarkan Kabupaten Tabanan bisa menjadikannya sebagai destinasi tour yang ideal selama liburan di pulau dewata Bali.
Lokasi pantai ini terletak di desa Kelating, Kecamatan Kerambitan, Kab. Tabanan – Bali. Mendengar nama desa Kelating, terlintas di ingatan bahwa tempat ini merupakan penghasil batu paras (padas) yang cukup terkenal di masanya sebagai material bangunan yang cukup diminati di Bali.
Batu paras Kelating sempat begitu populer dan paling dicari karena batu paras Kelating memiliki kualitas yang sangat baik dan warna yang indah, bagi masyarakat Bali secara luas paras Kelating mungkin saja lebih populer dari pada keberadaan pantainya.
Nuansa alam pantai Kelating Tabanan
Disaat Bali menjadi tujuan wisata domestik dan dunia, tentunya kawasan wilayah pesisir yang menyuguhkan alam pantai yang indah tidak luput dari perhatian pengembang pariwisata dan pemerintah setempat.
Begitu juga dengan keberadaan objek wisata pantai Kelating di Tabanan ini, tempat ini bisa berpotensi sebagai salah objek wisata populer berikutnya di pulau Bali yang bisa disejajarkan dengan tempat wisata hits lainnya.
lanjut baca; tempat wisata pantai populer di Tabanan >>>
Nuansa alam tempat wisata di Tabanan ini indah, tenang dan masih asri, menjadi peluang yang baik untuk mengembangkan kawasan ini sebagai tujuan wisata bahkan dikembangkan menjadi kawasan pariwisata di Tabanan dan melengkapinya dengan berbagai sarana untuk menunjang sarana pariwisata.
Jika diamati, sejumlah pengembang sudah mengambil peluang untuk melirik sektor pariwisata yang bisa dikembangkan di kawasan objek wisata pantai Kelating, terlihat sejumlah akomodasi atau hotel sudah mulai berdiri di sini salah satunya adalah hotel bintang 5 yaitu Soori Bali dan sejumlah penginapan lainnya seperti Japan Village dan De Mahesa yang tergolong tidak murah.
baca juga; hotel murah di Bali >>>
Diyakini ke depan tempat wisata ini akan berkembang lebih baik lagi dan akan lebih dikenal dengan wisata alam pantainya ketimbang sebagai penghasil batu paras Kelating. Sebuah tempat yang direkomendasikan sebagai tujuan liburan dengan nuansa alam pantai dan pedesaan yang tenang.
Destinasi wisata pantai Kelating di Tabanan ini terhampar cantik dengan pantainya yang pasir hitam, terlihat indah dengan kerlip pasir yang terkena sinar matahari, pantainya juga landai, termasuk ombaknya terkadang cukup besar, sehingga bisa dijadikan sebagai tempat bermain selancar ataupun surfing.
baca di sini; tempat surfing di pulau Bali >>>>
Nuansa alamnya tenang tentu menjadi kelebihan sendiri bagi sejumlah orang yang ingin menjauhkan diri dari hiruk pikuk keramaian kota. Karena memang pantai ini masih sepi pengunjung, hanya terlihat beberapa wisatawan dari hotel terdekat sejumlah warga lokal, sehingga nuansanya sangat tenang, berbeda jauh dibandingkan suasana pantai Jimbaran, Pandawa, Tanjung Benoa dan apalagi pantai Kuta.
Bagi wisatawan domestik ataupun warga lokal, objek wisata pantai Kelating Tabanan ini akan lebih baik dikunjungi pada sore harinya, karena selain sengatan sinar matahari lebih redup tetapi anda bisa menunggu sampai matahari pulang keperaduannya, karena keindahan matahari terbenam atau sunset menjadi salah satu primadona di sini.
lanjut baca; tempat wisata sunset di Bali >>>>
Alam sunset yang spektakuler berpadu indah dengan alam pantai yang tenang dan alam asri sekitarnya. Sehingga pada sore harinya pantai Kelating ini lebih banyak pengunjung yang datang, baik itu wisatawan ataupun warga lokal dan akan lebih ramai lagi pada saat akhir pekan.
Objek wisata pantai Kelating Tabanan memang menawarkan beragam aktivitas untuk dinikmati oleh setiap pengunjungnya tidak hanya mereka yang ingin bersantai menunggu sunset atau berjemur merasakan teriknya matahari. Tetapi juga bagi penggemar rekreasi memancing, banyak dari mereka menghabiskan waktunya untuk mencoba keberuntungan mendapatkan ikan-ikan karang.
Selain itu kawasan objek wisata pantai Kelating juga digunakan sebagai tempat rekreasi naik kuda dan ATV ride, sebuah wisata petualangan yang banyak diminati oleh wisatawan, kegiatan tersebut bisa mengisi acara wisata anda saat liburan di kawasan pariwisata Tabanan.
lanjut baca; wisata alam petualangan di Bali >>>>
Di kawasan tempat wisata pantai Kelating ada bukit-bukit kecil dan sebuah pura yang menghadap ke pantai bernama Pura Taman Agung, bukit dan bebatuan karang tersebut membentuk gua-gua kecil, bahkan dalam satu gua terdapat pelinggih (pura kecil) tempat umat Hindu bersembahyang.
Gua tersebut dihuni oleh kelelawar terkesan sangat indah dan natural. Jalan setapak juga tersedia untuk menuju puncak bukit kecil tersebut, sehingga dari sini anda bisa lebih maksimal menikmati keindahan yang disuguhkan pantai Kelating Tabanan.
Pada sisi lain, di objek wisata pantai Kelating terdapat juga kolam air payau tempat bertemunya air tawar dengan air laut, bentuknya seperti sebuah laguna, jalan setapak yang sudah berpaving blok berada sepanjang bibir kolam air payau tersebut. Kawasan pariwisata pantai ini tergolong masih sepi pengunjung, sehingga terasa lebih tenang dan privasi.
lanjut baca; tempat wisata sepi pengunjung di Bali >>>>
Jalan setapak berada di bawah rindangnya pepohonan, sehingga menjadi tempat bersantai para pemancing dan juga pengunjung sambil menikmati laguna tersebut dan pemandangan alam laut, jika anda mengendarai sepeda motor bisa mengendarai kendaraan anda sampai ke ujung jalan, atau bisa jalan-jalan melemaskan otot kaki anda.
Tempat wisata pantai Kelating di Tabanan cocok untuk wisata keluarga terutama anak-anak yang ingin bermain pasir ataupun bermain air laut tentunya dengan pengawasan orang tua. Suasana tenang dan damai, membuat anak-anak bermain lebih leluasa sambil orang tua menikmati keindahan alam sekitarnya.
baca juga; tempat wisata anak di Bali >>>>
Pada musim-musim tertentu ombak di sini sangat tinggi sehingga cukup berbahaya jika anda mandi ataupun bermain surfing. Sejumlah sungai bermuara di pantai ini sehingga pada saat musim hujan air laut terkadang keruh dan sejumlah sampah kayu menumpuk.
Akses menuju destinasi wisata Pantai Kelating Tabanan
Akses menuju ke objek wisata pantai Kelating Tabanan sangat memadai bisa dengan mobil ataupun sepeda motor, sehingga memudahkan para pelancong yang ingin bertandang dan menikmati keindahan objek wisata di Tabanan ini.
Seperti namanya terletak di desa Kelating, jarak dari pusat kota Tabanan sekitar 12 km, jarak dari Denpasar 28 km sedangkan jarak dari Bandara Ngurah Rai sekitar 35 km, silahkan cek alamat dan peta lokasi Pantai Kelating Tabanan di google maps.
lanjut baca; harga sewa mobil di pulau Bali >>>>
Jika mau jalan-jalan tour di Bali, maka kami menyediakan berbagai jenis armada transportasi mulai dari sewa mobil dengan supir atau setir sendiri, sewa mobil mewah sekelas Toyota Alphard, Sewa Bus pariwisata sampai sewa mobil VW Safari, kami sediakan supir-supir yang sudah berpengalaman dalam menemani perjalanan tour anda.
Leave a Reply