Sebagai pusatnya watersport di Bali, tentu Tanjung Benoa menawarkan banyak aktifitas wisata bahari, termasuk juga aktivitas dengan wahana-wahana ekstrim dan juga yang terbaru, dengan harga bervariasi.
Seperti diketahui Tanjung Benoa sendiri terletak di kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, memiliki pantai pasir putih dengan air lautnya yang tenang, sehingga ideal untuk berbagai wisata bahari, lokasinya juga strategis berdekatan dengan pusat-pusat pariwisata di kawasan Bali Selatan.
baca juga; objek wisata di kabupaten Badung >>>>
Untuk itulah Tanjung Benoa menjadi tujuan tour wajib bagi wisatawan, apalagi mereka yang mengagendakan tour ke kawasan pariwisata Bali Selatan. Salah satu pilihan rekreasi watersport petualangan yang sekarang cukup populer di Tanjung Benoa adalah Parasailing Adventure.
Tahukah anda dengan jenis watersport tersebut? Sebelumnya mungkin anda pernah mendengar atau bahkan ikut dengan permainan parasailing tersebut, namun dalam rekreasi Parasailing Adventure dikemas sedikit berbeda dengan sensasi yang lebih baru.

Pada masa sebelumnya diperkenalkan single parasailing yang juga merupakan salah satu watersport di Tanjung Benoa Bali yang sangat diminati oleh wisatawan, namun sayangnya kegiatan single parasailing watersport tersebut terkadang tidak bisa dinikmati setiap hari.
Karena untuk keselamatan peserta (pemain) tentu operator memikirkan cuaca seperti angin dan gelombang laut, sehingga jangan heran ketika anda sudah pesan aktivitas parasailing di Tanjung Benoa ternyata sampai di lokasi dibatalkan.
Untuk itulah anda tidak perlu mengeluh atau komplin karena itu semua untuk keselamatan peserta, dan sekarang solusinya adalah ikut Parasailing Adventure yang akan meminimalkan pembatalan aktivitas tersebut.
Parasailing Adventure terbang berdua dengan parasut
Seringnya pembatalan kegiatan single parasailing yang dilakukan oleh operator karena pertimbangan cuaca dan gelombang laut yang tinggi. Dan banyaknya minat wisatawan untuk bisa ikut parasailing di Tanjung Benoa, maka muncullah ide permainan baru yang dinamakan Parasailing Adventure.
Rekreasi atau wisata petualangan ini tentu masih berhubungan erat dengan single parasailing yang juga menawarkan sensasi terbang ke udara.
Namun kelebihannya dengan ikut parasailing adventure anda bisa terbang berdua atau tandem, dan bahkan tidak hanya 2 orang saja bisa bertiga yang juga menggunakan parasut yang ditarik oleh speed boat.
baca di sini: single Parasailing di Tanjung Benoa >>>>
Rekreasi watersport untuk parasailing adventure di perairan Tanjung Benoa Badung ini lebih terjamin keberadannya, menggunakan parasut yang lebih besar, tidak begitu terpengaruh dengan kecepatan angin dan gelombang laut.
Parasut yang digunakan lebih besar bisa mengangkat dan membawa terbang 2-3 orang peserta, termasuk juga speed boat yang digunakan untuk menarik tali parasut tersebut juga lebih besar dengan tenaga lebih kuat, sehingga dengan keberadaannya tersebut tentu akan mempengaruhi harga yang ditawarkan.
Sensasi yang ditawarkanpun berbeda, bisa bermain berdua dengan pasangan anda akan menjadi pengalaman istimewa saat liburan dengan tawaran wisata ekstrim yang lebih menyenangkan. Ideal juga untuk mengisi aktivitas liburan keluarga dan anak-anak.

Pengoperasian dan cara kerja dari parasailing adventure di Tanjung Benoa cukup mudah, sebelum kegiatan dimulai anda akan diberikan arahan atau petunjuk oleh instruktur operator watersport yang sudah berpengalaman di lapangan.
Rekreasi petualangan di udara ini bisa dilakukan dengan mudah dan tidak perlu pengalaman khusus, yang diperlukan adalah keberanian untuk mencoba, keberanian uji nyali untuk memacu adrenalin anda.
Mereka yang melakukan baru pertama kali, walaupun terasa deg-degan diawalnya, setelah anda melambung tinggi di udara, menikmati indahnya berdua dengan pasangan, rekan atau keluarga dan ank-anak.
Berada sambil menikmati pemandangan alam sekitar Tanjung Benoa dari ketinggian, bahkan anda bisa melihat kapal yang bongkar muat di pelabuhan Benoa Denpasar, semuanya akan memberikan pengalaman baru berharga saat liburan di pulau Dewata Bali.
baca juga: daftar harga watersport di Tanjung Benoa Bali >>>>
Anda yang belum pernah merasakan sensasi wisata watersport parasailing apalagi kelas adventure ini, mungkin ada pertanyaan di benak anda, amankah jika ikut wisata parasailing ini mengingat harus terbang di udara, lalu berapa lama aktivitas parasailing ini dan berapakah harga paket tersebut?
Adalah hal yang wajar bagi pemain baru atau pemula, ketahuilah permainan watersport ini aman ditangani oleh tenaga-tenaga andal dan ahli dalam bidangnya, menggunakan alat-alat sesuai dengan standar keamanan internasional.
Watersport parasailing Adventure di Tanjung Benoa ini akan mengajak anda berkeliling selama 5 menit di udara, harga yang ditawarkan cukup murah dan terjangkau, sebanding dengan pengalaman dan sensasi yang ditawarkan dan berikut paket harga yang ditawarkan.
Harga Parasailing Adventure di Tanjung Benoa Bali
- Rp 270.000/orang
Sayarat ketentuan dan keterangan harga tersebut
- Minimal reservasi dua orang
- Harga hanya berlaku untuk pemesanan lewat internet, pemesanan langsung di lokasi berlaku harga publish
- Lama permainan parasailing adventure hanya sekitar 6 menit
- Lokasi watersport di pantai Tanjung Benoa, Kuta Selatan, kabupaten Badung.
- Tetap memperhatikan faktor cuaca, jika cuaca ekstrim (buruk) permainan bisa saja dibatalkan, dengan pengembalian uang penuh kepada pelanggan atau bisa diganti dengan pilihan watersport lainnya.
- Harga sudah termasuk asuransi, pajak dan biaya pelayanan
- Umur peserta dibatasi dari umur 8 tahun – 70 tahun
- Termasuk pemakaian alat-alat standar keamanan
- Tidak termasuk antar jemput ke hotel kecuali di daerah Tanjung Benoa dan Nusa Dua.

Kami menyediakan berbagai paket tour murah di Bali, termasuk juga layanan rekreasi petualangan seperti wisata mendaki, objek wisata di kabupaten Badung, river tubing dan cycling tour. Untuk sewa mobil dan sewa bus pariwisata juga tersedia, termasuk layanan tiket fast boat ke Gili Trawangan Lombok dengan harga lebih murah.
Leave a Reply