Pulau Nusa Penida sekarang sedang menjadi destinasi wisata hits dan populer di Bali, pulau ini terletak di Kabupaten Klungkung Bali, hampir setiap hari ribuan wisatawan datang ke pulau Nusa Penida dengan tujuan wisata ataupun tour mengunjungi objek wisata yang ada di pulau tersebut. Namun jika punya waktu terbatas, anda bahkan bisa mengagendakan trip sehari ke kawasan pariwisata Nusa penida dari Bali.
Sebuah trip singkat ke pulau Nusa Penida di Klungkung Bali, seperti diketahui untuk ke pulau tersebut, anda harus naik speed boat atau fast boat dari Bali, penyeberangan dengan fast boat tersebut butuh waktu 45 menit sekali jalan, belum lagi jadwal keberangkatan boat yang sudah ditentukan, sehingga waktu anda terbatas.
baca juga: fast boat dari Bali ke pulau Nusa Penida >>>>
Trip ke pulau Nusa penida Klungkung yang hanya 1 hari dari Bali ini, memberikan anda kesempatan waktu sekitar 7 jam berada di pulau tersebut, lalu pertanyaannya kemana saja bisa berkunjung dengan waktu yang terbatas tersebut? Untuk trip tersebut anda tidak perlu khawatir, karena di Nusa Penida Bali ini banyak destinasi wisata populer bisa anda kunjungi.
Jarak antara satu objek wisata dengan destinasi wisata lainnya berdekatan, sehingga saat anda punya waktu terbatas sekitar 6-7 jam anda bisa mengunjungi minimal 4 objek wisata, itupun dengan kondisi ruas jalan menuju destinasi-destinasi wisata yang dituju belum begitu memadai atau banyak yang rusak. Sehingga walaupun dalam waktu singkat, anda masih bisa menikmati pariwisata Nusa Penida Bali dengan maksimal.
Trip 1 hari di pulau Nusa Penida Bali
Mudahnya sarana transportasi saat penyeberangan seperti dengan fast boat dari Bali ke pulau Nusa Penida, membuat jarak tempuh ke Pulau Nusa Penida dari dermaga Sanur hanya butuh waktu antara 35-45 menit perjalanan laut untuk sampai ke pulau tujuan yakni kawasan pariwisata Nusa Penida.
Begitu juga di Nusa Penida Klungkung ini, untuk transportasi darat berkunjung ke berbagai objek wisata di pulau tersebut, sudah ada sarana transportasi yang memadai, jenis kendaraan untuk transportasi wisata tour di pulau ini diantaranya mobil Toyota Avanza, Xenia, Rush, Terrios, Ertiga dan APV bahkan banyak mobil-mobil keluaran terbaru di pulau Nusa Penida Klungkung untuk sarana transportasi tour, sehingga menjamin perjalanan tour anda lebih nyaman.
baca juga: tour populer di Nusa Penida >>>>
Namun sementara belum tersedia jenis minibus seperti Isuzu Elf ataupun busa pariwisata dengan ukuran besar. Jadi jika trip anda bersama rombongan tetap akan menggunakan mobil kecil untuk perjalanan tour anda. Dalam halaman ini dikemas informasi tentang trip ke Nusa Penida di Klungkung Bali, seperti tour dengan tujuan arah Nusa Penida Barat, Timur atau Selatan.dan berikut destinasi wisata yang ke tempat-tempat tersebut:
- Trip Barat: perjalanan tour yang paling hits dan populer di kawasan pariwisata Nusa Penida Klungkung dengan mengagendakan kunjungan ke sejumlah destinasi yang letaknya pada sisi sebelah Barat pulau, diantaranya berkunjung ke objek wisata Angel’s Billabong, kemudian ke pantai Pasih Uug (Broken Beach) yang mana dua tempat ini letaknya bersebelahan sehingga mudah dijangkau. Kemudian beranjak melanjutkan perjalanan ke pantai Kelingking, sedangkan tujuan tour terakhir berkunjung ke pantai Crystal Bay, objek wisata ini menyuguhkan pemandangan pantai cantik berpasir putih yang ideal juga sebagai tempat snorkeling, pesona alam yang indah dan instagramable.
- Trip Timur: Pesona alam Nusa Penida Klungkung di kawasan Timur juga menyediakan destinasi wisata yang beragam. sehingga trip ke Timur ini juga menjadi destinasi wajib wisatawan saat liburan ke Nusa Penida. Tour dimulai dengan mengunjungi destinasi wisata pantai Atuh atau pantai Seribu, di sini anda bisa menyaksikan gugusan pulau-pulau kecil di tengah laut, kemudian dilanjutkan ke pantai Suwehan sebuah bongkahan batu karang berdiri tegak seperti lambang brand terkenal “Volcom” sehingga destinasi wisata tersebut dikenal juga dengan pantai Volcom. Tour dilanjutkan ke Rumah Molentang dan dilanjutkan ke Goa Giri Putri sebuah gua sakral yang unik dan cantik.
- Trip ke Selatan: Tour di Nusa Penida dengan mengunjungi destinasi wisata di kawasan Nusa Penida Selatan, juga menjadi tujuan tour yang cukup menarik, tour ke wilayah pariwisata bagian Selatan ideal bagi mereka yang suka wisata petualangan. Destinasi tour pertama ke wilayah Selatan ini adalah mengunjungi objek wisata Bukit Teletubbies yang menyajikan keindahan gundukan-gundukan bukit kecil, kemudian tour dilanjutkan ke mata air Tembeling, mata air ini memang sangat jernih dan bening, terletak di tengah hutan, sehingga perlu berjalan kaki. Tour selanjutnya ke Bannah Cliff dan destinasi tour terakhir adalah objek wisata air terjun Guyangan.
Demikian sejumlah trip yang ada di kawasan pariwisata Nusa Penida Klungkung dan dijadikan sebagai tujuan tour populer oleh wisatawan. Setiap objek wisata tidak dikenakan biaya tiket masuk, tetapi hanya sekedar donasi. Perlu diketahui juga, setiap wisatawan asing yang berkunjung ke pulau Nusa Penida, maka di dermaga Nusa Penida akan dikenakan biaya Rp 25.000/orang untuk wisatawan asing, tetapi untuk wisatawan domestik gratis.
Sewa mobil di Nusa Penida Bali
Untuk menikmati dan berkunjung ke berbagai objek wisata di Nusa Penida Bali, selain ikut paket tour yang disediakan oleh agen perjalanan, maka anda bisa juga sewa mobil plus supir. Di wilayah pariwisata pulau Nusa Penida Klungkung belum disediakan sewa mobil lepas kunci, jadi jika anda ingin sewa mobil berikut juga dengan sopir. Driver dari orang lokal ini sudah paham akan peta-peta wisata di Nusa Penida, tentunya sudah tahu juga destinasi wisata yang mana saja letaknya searah sehingga perjalanan anda akan lebih efisien waktu.
lanjut baca: sewa mobil di Nusa Penida >>>>
Saat ini sewa mobil di Nusa Penida Klungkung menjadi pilihan paling populer bagi wisatawan yang berkunjung ke pulau ini. Kalau dibandingkan dengan sewa mobil di pulau Bali, maka harga sewa mobil di pulau Nusa Penida lebih mahal, ini disebabkan karena biaya pemeliharaan cukup tinggi, bengkel mobil juga terbatas, termasuk juga akses jalan ke destinasi wisata yang dituju banyak belum memadai, sehingga menyebabkan mobil tersebut cepat rusak. Jadi bisa dimaklumi harga sewa mobil ataupun tour saat trip ke Nusa Penida, harga yang ditawarkan lebih mahal.
Bali Tours Club selain menyediakan paket tour dan sewa mobil di Nusa Penida Klungkung, juga menyediakan tiket fast boat atau speed boat dari dermaga Sanur Bali ke pulau Nusa Penida, butuh waktu hanya 40 menit penyeberangan laut. Cek berikut jadwal dan harga terbaru tiket fast boat Bali ke Nusa Penida.
Leave a Reply